Optimalkan Kinerja, Struktur Organisasi Pemkab Landak Resmi Berubah

29 Januari 2026 14:02 WIB
Pengukuhan pejabat tinggi pratama di Kabupaten Landak sebagai respon perubahan nomenklatur akibat perpindahan sejumlah bidang ke OPD lain/IST

LANDAK, Insidepontianak.com - ​Pemerintah Kabupaten Landak kembali melakukan penataan struktur organisasi melalui pengangkatan ulang dan pengukuhan sejumlah Pejabat Tinggi Pratama.

Langkah ini diambil sebagai respons atas adanya perubahan nomenklatur serta penataan struktur akibat perpindahan sejumlah bidang kerja ke Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lain guna mengoptimalkan kinerja pemerintahan daerah.

Meski terkesan teknis, Wakil Bupati Landak, Erani, menegaskan perubahan ini harus menjadi momentum bagi para pejabat untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik tanpa terjebak dalam kerumitan administratif.

​Wabup Erani menjelaskan, dinamika organisasi yang terjadi menunjukkan komitmen pemerintah untuk terus beradaptasi dengan regulasi terbaru.

Namun, ia mengingatkan agar proses transisi dan pergeseran bidang ini tidak sampai menghambat urusan masyarakat.

Wabup Erani menilai, wajah birokrasi yang sukses adalah ketika masyarakat mendapatkan solusi dengan mudah, tanpa perlu dipusingkan dengan urusan internal pemerintahan yang seringkali kompleks.

​"Masyarakat tidak perlu tahu bagaimana kita rumit mengurus mereka, tetapi yang mereka tahu bagaimana kita melayani mereka dengan baik," ujar Erani, Kamis (29/01/2026).

​Lebih lanjut, Erani berpesan agar seluruh jajaran pejabat yang baru dikukuhkan mampu bekerja secara solid dan disiplin sebagai satu kesatuan tim.

Ia berharap setiap aparatur memiliki target pribadi yang selaras dengan visi pimpinan untuk meringankan beban tugas dalam membangun daerah.

Ia juga menekankan bahwa setiap amanah yang diberikan harus dipandang sebagai panggilan untuk berkontribusi bagi kemajuan Kabupaten Landak.

​"Ini bukan tentang posisi dan jabatan, tapi ini tentang panggilan dan bagaimana kita berkontribusi ketika kita dipercaya untuk sebuah posisi dan jabatan," pungkasnya. (*)


Penulis : Ya Wahyu
Editor : Wati Susilawati

Leave a comment

ok

Berita Populer

Seputar Kalbar