Adu Banteng Truk dan Bus di Jongkat, Sopir Kejepit
MEMPAWAH, insidepontianak.com – Adu banteng antara truk dan bus, di Jalan Raya Wajok Jongkat, viral di media sosial. Video kejadian ini pun menyebar.
Kedua mobil itu bertabrakan berkecepatan tinggi. Saling berlawanan arah. Akibatnya, adu banteng itu membuat truk dan bus terpental.
Baca Juga: Kecelakaan di Sungai Kakap Kerap Tewaskan Pengendara, Kasat Lantas Polres Kubu Raya Ingatkan Pentingnya Aturan
Dari video, tampak kedua kendaraan itu rusak parah. Kabin turk penyok. Begitupun bus. Menyebabkan kedua sopir terjepit. Seketika jalanan macet. Warga berkerumun melihat lokasi kecelakaan.
"Sopir sana (truk) tak bisa keluar gak," kata salah seorang warga yang merekam video tersebut.
Orang ini pun menyebut, dua kendaraan itu saling berlawanan arah. Berkecepatan tinggi. Tabrakan tak bisa dielakkan.
Saat ini, sejumlah warga sudah melakukan evakuasi terhadap kedua sopir. Sementara penumpang yang berada di dalam bus, sudah turun ke jalan menyelamatkan diri.
Baca Juga: Polda NTB Bantu Olah TKP Kecelakaan di Sumbawa Barat
Hingga berita ini diturunkan, Insidepontianak.com masih berupaya mengkonfirmasi pihak terkait.
Peristiwa ini, menjadi pengingat bagi kita semua. Agar berhati-hati dalam berkendara. Harus taat terhadap rambu-rambu. Juga mesti mengurangi kecepatan.
Sebab, ancaman kecelakaan lalu lintas di jalan raya bisa terjadi kepada siapapun dan kapanpun.
Maka, semua harus waspada. Juga harus disiplin menggunakan pakaian pengaman saat berkendara. Dengan begitu, setidaknya, ada upaya untuk menjaga keselamatan di setiap perjalanan. (Andi)***
Penulis : admin
Editor :
Penulis : admin
Editor :
Leave a comment