Kampanye di Sepauk, Didit Janji Bina Kegiatan Olahraga dan Wujudkan Program 1 Desa 1 Sarjana

1 November 2024 20:24 WIB
Calon Bupati Sintang nomor urut 1, Didit Surahmayadi silaturahmi dengan warga di Desa Bedayan, Kecamatan Sepauk, Jumat (1/11/2024). (Istimewa)

SINTANG, insidepontianak.com - Calon Bupati Sintang nomor urut 1, Didit Surahmayadi melanjutkan kampanye dialogis ke Desa Bedayan, Kecamatan Sepauk, Jumat (1/11/2024).

Ia pun menyempatkan berkeliling desa menyampa masyarakat secara langsung. Di sela-sela kunjungan itu, seorang warga mengajak Bang Didit-karib dia disapa, singgah ke rumahnya.

Dengan senang hati, Bang Didit pun datang. Ia disuguhkan kopi. Lengkap denga buah-buah yang baru dipanen dari kebun.

Di kegiatan kampanye ini, Bang Didit menyerap sejumlah aspirasi. Salah satu yang didengarkan adalah, permintaan warga Desa Bedayan, agar pemerintah ke depan membina kegiatan olahraga anak-anak muda.

Termasuk olahraga balap motor gestrek. Fasilitas olahraga ini diharapkan bisa disediakan. Supaya bisa menjadi wadah menyalurkan bakat. Sehingga tak ada lagi kegiatan balap-balap liar.

Bang Didit setuju. Ia berjanji, jika terpilih menjadi Bupati Sintang lewat Pilkada serentak 2024, akan memperhatikan dunia olahraga.

“Kita akan bantu apa pun yang berkaitan dengan anak muda, selama kegiatan itu positif,” janjinya.

Selain itu, Bang Didit juga berjanji akan melakukan pembangunan jalan dan membangun sektor pendidikan. Jalan yang baik diyakini akan menunjang kegiatan perekonomian.

Sementara kualitas pendidikan juga harus ditingkatkan. Sebab, dengan pendidikan yang baik, akan menciptakan SDM unggul, dan otomatis daerah akan maju.

"Program 1 desa 1 sarjana kalau saya jadi saya pastikan itu akan terealisai bapak ibu," janji Bang Didit.

Untuk diketahui, Didit Surahmayadi maju Pilkada Sintang 2024 didampingi Melkianus. Pasangan Didit-Melki diusung tiga partai politik. Di antaranya, PDIP, Golkar dan Partai Gelora.***


Penulis : Abdul Halikurrahman
Editor : Abdul Halikurrahman

Leave a comment

jom

Berita Populer

Seputar Kalbar