Edi Kamtono-Bahasan Bertekad Jadikan Pontianak Setara Kota di Negara Maju
PONTIANAK, insidepontianak.com - Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pontianak nomor urut 1, Edi Kamtono-Bahasan berkomitmen menjadikan Kota Pontianak maju yang levelnya setara negara maju.
Hal tersebut disampaikan Edi Kamtono dalam sesi tanya jawab debat publik perdana Pilwako Pontianak 2024 yang digelar KPU Kota Pontianak, Rabu (6/11/2024) malam.
Edi Kammtono mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah menjaga kebersamaan selama ia bersama Bhasan memimpin Kota Pontianak.
“Ke depan layaanan pendidikan dan kesehatan akan kita tingkatkan,” kata Edi Kamtono.
Di samping itu, ia juga berkomitmen meningkatkan indeks pembanguna manusia agar setara dan lebih dari negara maju.
Lima tahun kepemimpinan, kata Edi Kamtono, kemajuan nyata telah dirasakan masyarakat. Ini dibuktikan dengan terbukanya lapangan kerja yang meningkat dan kualitas hidup masyarakat semakin terjaga.
“Banyak capaian, namun banyak tantangan ke depan yang harus diselesikan. Tapi kita siap lanjutkan prestasi dan pembangunan Kota Pontianak,” paparnya.
Edi Kamtono berpesan agar masyarakat tak mudah percaya janji manis di musim kampanye. Harus jeli memilih pemimpin dan melihat rekam jejak.
"Karena janji politik, banyak manis-manis, sehingga harus dipelajari track record-nya,” pesan Edi Kamtono.
Adapun debat publik ini bertema: Pengembangan Ekonomi, SDM, dan Pelayanan Publik yang inovatif dan Profesional Menuju Masyarakat Kota Pontianak yang Sejahtera.
Edi Kamtono-Bahasan diusung oleh koalisi besar tujuh partai politik. Di antararanya, PDIP, Gerindra, NasDem, PKS, PPP, Hanura, PAN, PSI, Partai Ummat, dan Perindo. Berikut visi dan misinya:
Visi: Maju, Sejahtera, Berwawasan Lingkungan yang Humanis.
Sedangkan misi Edi-Bahasan dituangkan dalam lima program strategis. Di antaranya:
Pertama, mewujudkan sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing.
Kedua, mewujudkan tata kelola pemerintahan yang kolaboratif, efektif, inovatif, adaptif, profesional dan akuntabel berbasis teknologi informasi.
Ketiga, mewujudkan wilayah perkotaan berkelanjutan yg berwawasan lingkungan dan humania melalui penyediaan sarana, prasarana dasar dan utilitas.
Keempat, mewujudkan perekonomian inklusif, stabil, produktif, kreatif dan inovatif dan
Kelima, mewujudkan kehidupan masyarakat yang harmonis, taat hukum, tentram, dan tertib untuk mencapai ketahanan sosial budaya.***
Penulis : Andi Ridwansyah
Editor : -
Leave a comment