Golkar Kalbar Targetkan Sapu Bersih Kemenangan di Pilkada 2024, Prioritaskan Usung Kader

17 April 2024 09:02 WIB
Ketua DPRD Golkar Kalbar, Maman Abdurrahman didampingi Ria Norsan dan Prabasa Anantatur. (Insidepontianak.com/Andi Ridwansyah)

PONTIANAK, insidepontianak.com – DPD Golkar Kalbar, target sapu bersih kemenangan pada perhelatan Pilkada Serentak 2024.

Prioritas utama yang bakal diusung Golkar pada Pilkada 2024 nanti, adalah kadernya sendiri.

Ketua DPD Golkar Kalbar, Maman Abdurahman memastikan, partainya sedang mempersiapkan tahapan penjaringan bakal calon kepala daerah.

"Nanti akan kita sampaikan (red, jadwal pendaftarannya)," kata Maman, Selasa (17/4/2024).

Ia memastikan, surat tugas dari DPP untuk para kader mempersiapkan diri maju di Pilkada sudah diberikan.

Ada beberapa nama yang sudah mendapat surat tugas. Di antaranya untuk Pilgub Kalbar, ada nama Ria Norsan, Prabasa Anantatur.

Sementara untuk Polwako Pontianak Kota Pontianak ada Beby Nailufa dan Heri Mustamin.

"Di Kubu Raya juga sudah ada beberapa nama yang diberi surat tugas. Biarkan saja ini berproses, kita akan lihat aspirasi masyarakat dan hasil survei-nya seperti apa," terangnya.

Maman menyebut, Golkar berpotensi menang di tujuh Kabupaten. namun, dia tak merinci di mana saja.

Sekretaris DPD Golkar Kalbar, Prabasa Anantatur menegaskan, partainya memiliki kader-kader potensial untuk diusung maju dalam Pilkada Serentak 2024.

Hanya saja, sampai saat ini DPP Golkar belum memberi intruksi untuk membuka pendaftaran.

“Dan semuanya akan diputuskan dalam mekanisme partai,” katanya.

Prabasa memastikan, seluruh perangkat partai solid memenangkan calon yang diusung Golkar nantinya pada Pilkada serentak 2024. (Andi)***


Penulis : Andi Ridwansyah
Editor : Abdul Halikurrahman

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar