TP-PKK Gelar Syukuran Juara Umum HKG PKK ke-51 Tingkat Kalbar

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi

PONTIANAK, insidepontianak.com - Kiprah Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak telah menunjukkan hasil yang memuaskan.

Hal itu dikarenakan PKK Pontianak meraih juara umum pada Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-51 Tingkat Provinsi Kalbar 2023 di Kabupaten Bengkayang beberapa waktu lalu. Atas nama Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak, Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyampaikan ucapan syukur dan bangga serta terima kasih kepada seluruh jajaran TP-PKK Kota Pontianak. Ia mengingatkan bahwa masih banyak pekerjaan rumah yang harus dituntaskan bersama terutama berkaitan tugas pokok dan fungsi PKK dalam mensejahterakan keluarga dan meningkatkan kualitas kehidupan keluarga. Apalagi kader-kader PKK yang tersebar di kecamatan dan kelurahan terjun langsung ke lapangan sehingga mengetahui secara langsung permasalahan yang dihadapi masyarakat, baik itu terkait 10 Program Pokok PKK maupun persoalan lainnya. "Hal yang paling mencolok adalah masalah kemiskinan yang mencakup masalah perumahannya, lingkungan yang tidak sehat, sandang pangan dan lainnya, itu yang menjadi problem untuk dituntaskan dan mesti dikolaborasikan dengan Pemerintah Kota Pontianak, dalam hal ini OPD terkait," ujarnya usai menghadiri pertemuan rutin sekaligus syukuran TP-PKK Kota Pontianak Juara Umum pada HKG PKK ke-51 Tingkat Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2023 di Aula Rumah Jabatan Wali Kota, Sabtu (17/6/2023). Edi berharap capaian yang telah diraih TP-PKK Kota Pontianak tidak hanya sekadar penghargaan lomba yang telah diikuti, akan tetapi mesti ada capaian angka atau indeks sebagai tolok ukur keberhasilan tersebut. Misal yang tengah gencar digaungkan pemerintah adalah penanganan angka stunting. Pokja 4 PKK yang menangani bidang ini hendaknya terus gencar melakukan sosialisasi dan edukasi bagi masyarakat untuk menurunkan angka stunting. Sebagaimana diketahui, angka stunting di Kota Pontianak pada 2021 berada di angka 24,4 persen. Kemudian di tahun 2022 turun menjadi 19,7 persen. Target nasional di tahun 2025 angka stunting bisa di bawah 14 persen. "Hal ini menjadi tantangan bagi kita semua, di lapangan masih kita temukan masalah yang mesti mendapat sentuhan langsung dari kerja nyata PKK sehingga masyarakat bisa merasakan langsung manfaat dari peran aktif PKK," ungkap Edi. Wali Kota juga meminta Pokja 4 PKK untuk lebih intens berkoordinasi dan berkolaborasi dengan Dinas Kesehatan. Demikian pula Pokja 3, diharapkan menjalankan perannya berkaitan dengan lingkungan, sandang dan pangan berkoordinasi dengan Dinas Pangan Pertanian dan Perikanan. "Sehingga sasaran pokok yang menjadi tugas PKK bisa sukses atau setidaknya bisa mengurangi permasalahan di kota ini," sebutnya. Ketua TP PKK Kota Pontianak Yanieta Arbiastutie menyambut baik dukungan Pemerintah Kota Pontianak kepada jajarannya. Ia berharap kedepan PKK harus mampu menjawab tantangan persoalan di masyarakat. Seiring dengan laju pertumbuhan penduduk di Kota Pontianak dan kian sempitnya ruang permukiman, menyebabkan problem keluarga semakin berat. Tentunya, kata dia, persoalan itu tidak bisa diselesaikan hanya oleh pemerintah saja, tetapi harus ada kolaborasi, termasuk dengan PKK yang dinilai memiliki jaringan hingga di tingkat kelurahan bahkan RT/RW. "PKK memiliki data, jaringannya juga cukup luas sehingga saya berharap OPD terkait juga bisa berkolaborasi dan mendukung kegiatan kami di PKK," tutupnya. Pada kesempatan tersebut, juga diserahkan hadiah lomba Pelaksanaan Kegiatan Kesatuan Gerak PKK Bangga Kencana Kesehatan Tingkat Kota Pontianak Tahun 2023. Adapun daftar pemenangnya, Pelaksana Terbaik Posyandu Tingkat Kota Pontianak juara pertama Posyandu Pelangi Ceria Kelurahan Bangka Belitung Darat Kecamatan Pontianak Tenggara, kedua Posyandu Kapuas Ceria Kelurahan Benua Melayu Laut Kecamatan Pontianak Selatan dan ketiga Posyandu Pelangi Kelurahan Sungai Jawi Luar Kecamatan Pontianak Barat. Kemudian pemenang Pelaksana Terbaik Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) yakni juara pertama RW 7 Kelurahan Bansir Darat Kecamatan Pontianak Tenggara, kedua RW 9 Kelurahan Sungai Bangkong Kecamatan Pontianak Kota dan ketiga RW 07 Kelurahan Parit Mayor Kecamatan Pontianak Timur. Selanjutnya, pemenang Pelaksana Terbaik Lingkungan Bersih dan Sehat adalah juara pertama RW 05 Kelurahan Siantan Hilir Kecamatan Pontianak Utara, kedua RW 09 Kelurahan Tanjung Hulu Kecamatan Pontianak Timur dan ketiga RW 08 Kelurahan Sungai Jawi Kecamatan Pontianak Kota. Terakhir, pemenang Pelaksana Terbaik Administrasi Pokja IV TP PKK, juara pertama diraih Kelurahan Bansir Laut Kecamatan Pontianak Tenggara, kedua Kelurahan Siantan Hulu Kecamatan Pontianak Utara dan ketiga diraih Kelurahan Sungai Jawi Dalam Kecamatan Pontianak Barat. ***
Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

ikalsm

Berita Populer

Seputar Kalbar