AHY Ingatkan Pentingnya Pembangunan SDM Wujudkan Indonesia Emas 2045

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi

PONTIANAK, insidepontianak.com - Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY mengingatkan, pemerintah harus benar-benar memaksimalkan pembangunan Sumber Daya Manusia menuju Indonesia Emas tahun 2045.

Penegasan ini disampaikan AHY saat kegiatan bedah buku bertajuk: Mewujudkan Indonesia Emas 2045: Peran dan Tangan Generasi Muda.

Kegiatan bedah buku ini digagas sahabat AHY, Herzaky Mahendra Putra, di Aming Coffe, Podomoro, Pontianak, Kamis (27/12/2023). Kegiatan ini dihadiri ratusan mahasiswa.

AHY mengaku senang dapat kembali ke Pontianak dan menyapa anak muda di Pontianak. Sekaligus membedah gagasan pemikirannya dalam buku 'Mewujudkan Indonesia Emas Tahun 2045.

"Saya senang, sahabat saya Herzaky Mahendra Putra menyelenggarakan kegiatan bedah buku dengan teman-teman BEM dari berbagai kampus di Indonesia," terang Agus Harimurti Yudhoyono.

AHY bercerita, buku tersebut diluncurkan pada Agustus 2023. Buku tersebut merupakan rangkaian pemikiran, gagasan, dan apa yang selama ini ia perjuangkan baik dari jalur militer, hingga ia bertransformasi menjadi politisi.

"Ada empat volume empat buku yang dirangkum dalam Tetralogi Transformasi AHY," ujarnya.

Adapun pesan yang ingin disampaikan dalam buku ini, bagaimana mewujudkan Indonesia Emas 2024 atau Indonesia yang lebih baik di masa depan. AHY meyakini, Indonesia dapat merayakan itu.

"Kita bisa, karena potensi dan peluang ada. Tapi tantangan kompleks. Karena itu, perlu sinergi dan kalaborasi lintas generasi," ujarnya.

AHY senang, melihat energi masyarakat Kalbar yang ingin berperan dan ikut serta menjemput Indonesia Emas. Namun, untuk menjemput Indonesia Emas perlu komitmen dalam membangun SDM.

"Pembangunan SDM harus mendapat prioritas. Kita perlu pembangunan infrastruktur Kalbar, koneksivitas transportasi, termasuk gerakan peningkatan ekonomi yang baik. Tapi yang tak boleh dilupakan adalah pembangun SDM,"ungkapnya.

Menurut AHY, jumah anak muda makin besar atau dikenal dengan bonus demografi. Tapi apalah artinya bonus demografi tanpa kompetensi.

Karena itu, menyongsong Indonesia Emas 2045 ada momentum penting yang tak boleh dilewatkan anak muda. Yakni Pemilu 2024. Ia berharap, generasi muda bisa berperan dan menentukan masa depan Indonesia termasuk Kalbar yang lebih baik.

"Kita ingin hadir pemimpin, termasuk wakil rakyat agar bisa memperjuangkan harapan masyarakat, meningkatkan ekonomi, dan kesejahteraan masyarakat, serta mengurangi kemiskinan dan ketimpangan sosial termasuk meningkatkan kualitas kehidupan melalui pendidikan dan kesehatan," ucapnya.

Tak kalah penting, kata AHY, pemimpin Indonesia kedepan yang dapat mempercepat pembangunan infrastruktur, menjaga demokrasi dan keadilan hukum yang bisa dirasakan masyarakat.

"Semangat dalam buku ini semoga bisa disosialisasikan dengan baik. Saya juga pesan, kalau ada pemikiran yang kurang pas silakan dikritik," ujarnya.

Sementara itu, sahabat AHY, Herzaky Mahendra Putra mengatakan, ada tiga titik bedah buku AHY yang dilakukan. Pertama, lokasi di Weng Coffe Pontianak yang membedah buku 'Merayakan Demokrasi Tanpa Polarisasi' dan hari ini bedah buku 'Mewujudkan Indonesia Emas Tahun 2045'.

"Besok kita akan laksanakan bedah buku lagi di Pontianak Timur. Tujuannya agar masyarakat semakin banyak yang merasakan langsung bahwa pemikiran AHY menembus batas geografis, batas wilayah dan usia," katanya.

Ia berharap, gagasan dan pemikiran AHY menjadi inspirasi anak muda. Sebab, AHY adalah tokoh muda yang visioner, mengedepankan kebersamaan dan kesetaraan di antara semua.

"Inilah esensi Kalbar untuk semua, dan Indonesia untuk semua," pungkasnya.(andi)***


Penulis : admin
Editor :
Tags :

Leave a comment

ikalsm

Berita Populer

Seputar Kalbar