Dewan Pontianak Mujiono Minta PLN Respon Keluhan Masyarakat Soal Penambahan Tiang Listrik

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi

PONTIANAK, insidepontianak.com - Sekretaris Komisi III DPRD Kota Pontianak, Mujiono menerima keluhan masyarakat terkait kekurangan tiang listrik di berbagai Kecamatan di Pontianak.

Menurut Mujiono, perosalan ini, memicu sering terjadi penurunan tegangan dan menyebabkan kerusakan barang elektronik.

"Beberapa waktu lalu kita menerima banyak keluhan masyarakat, terkait kekurangan tiang listrik. Ada beberapa daerah. Salah satunya di Sungai Selamat, Pontianak Utara," kata Mujiono, Rabu (7/2/2024).

Selain di Sungai Selamat, keluhan yang sama juga disampaikan masyarakat di Batulayang, Kota Baru, dan Pontianak Kota.

"Sebagian besar mereka memerlukan penambahan tiang listrik," katanya.

 "Saya pikir ini harus diresponlah dengan cepat oleh PLN dan Pemda juga harus membantu menyampaikan terkait data," lanjut Mujiono.

Legislator PAN ini mendorong agar PLN melakukan pengecekan dibantu Camat dan Lurah, sehingga diketahui daerah mana saja yang perlu penambahan tiang listrik.

"Kalau memang pendanaan PLN kurang, tentu harus di-support pemerintah daerah. Selama ini di  PJU kita bekerja sama antara pemerintah kota dan PLN," katanya.

Mujiono berharap agar keluhan ini direspon cepat. DPRD juga akan menggelar rapat kerja mengundang PLN dan pemerintah daerah terkait persoalan itu.(andi)***


Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

jom

Berita Populer

Seputar Kalbar