PLN Pontianak Gelar Donor Darah Peringati Bulan K3 Nasional 2026

26 Januari 2026 14:37 WIB
Jajaran pegawai PLN Kalimantan Barat ikut donor darah. (Istimewa)

PONTIANAK, insidepontianak.com – PLN Pontianak peringati Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional 2026 dengan aksi nyata: donor darah, Selasa (26/1/2026).

Aksi donor darah tersebut menjadi penegasan bahwa budaya K3 tak berhenti pada slogan keselamatan kerja, tetapi juga menjelma pada kepedulian sosial dan kemanusiaan.

Kegiatan ini merupakan kolaborasi PLN UP3 Pontianak bersama Unit Donor Darah (UDD) Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Pontianak.

Sejak pagi, antusiasme pegawai PLN Group tampak tinggi. Tercatat 103 orang mendaftar secara sukarela untuk mendonorkan darahnya.

Kepala Seksi Rekrutmen Donor Darah Sukarelawan UDD PMI Kota Pontianak, Rini Puji Astuti, mengapresiasi konsistensi PLN dalam membantu pemenuhan kebutuhan darah di Pontianak.

“Kebutuhan darah di masyarakat terus meningkat. Dukungan PLN melalui donor darah ini sangat membantu PMI menjaga ketersediaan stok. Ini kontribusi nyata bagi kemanusiaan,” ujarnya.

Manager PLN UP3 Pontianak, Shofwan Juniardi, mengatakan kegiatan ini memberi manfaat ganda.

Selain membantu masyarakat, donor darah juga memperkuat kebersamaan dan sinergi di internal PLN Group.

“Donor darah juga sejalan dengan semangat K3 yang menempatkan kesehatan dan keselamatan sebagai fondasi utama dalam tugas kelistrikan,” jelas Shofwan.

Sementara itu, General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Kalimantan Barat, Maria Goretti Indrawati Gunawan, menegaskan Bulan K3 Nasional menjadi momentum penting untuk memperluas makna keselamatan dan kesehatan kerja.

“Bagi PLN, K3 bukan hanya perlindungan di tempat kerja, tetapi nilai yang mendorong kepedulian terhadap kehidupan. Donor darah ini menjadi wujud komitmen PLN menghadirkan manfaat berkelanjutan bagi masyarakat,” ungkap Maria.

Melalui kegiatan ini, PLN kembali menegaskan perannya dalam aksi sosial dan kemanusiaan, sejalan dengan semangat Bulan K3 Nasional 2026. Tak hanya menjaga keandalan listrik, PLN juga berupaya hadir sebagai perusahaan yang peduli dan memberi dampak positif bagi masyarakat.***


Penulis : Dina Prihatini Wardoyo
Editor : -

Leave a comment

ok

Berita Populer

Seputar Kalbar