Bupati Satono Wujudkan Impian Warga Nikmati Jalan Mulus Sungai Batang-Pinang Merah

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi

PONTIANAK, insidepontianak.com – Pembangunan jalan poros Sungai Batang-Pinang Merah, Kecamatan Jawai Selatan, rampung. Juga sudah diresmikan Bupati Sambas, Satono, Kamis (19/10/2023.

Kini, masyarakat sudah dapat menikmatinya. Impian warga puluhan tahun merasakan jalan mulus penghubung Sungai Batang-Pinang Merah akhirnya terwujud di masa kepemimpinan Bupati Satono.

Bupati Satono pun bersyukur dapat menunaikan janjinya membangun jalan poros ini, yang menelan anggaran Rp29 miliar.

"Pembangunan jalan ini merupakan usulan masyarakat. Alhamdulillah sekarang sudah bisa dinikmati," ucapnya.

Ia meyakini, akses jalan yang mantap, mempermudah masyarakat mendistribusikan hasil pertanian. Dengan begitu, diharapkan ekonomi tumbuh dan berkembang. Sehingga masyarakat sejahtera.

Fasilitas infrastruktur yang telah dibangun dengan biaya yang mahal, diharapkan dijaga bersama oleh seluruh masyarakat. Supaya bisa dirasakan dalam waktu yang panjang.

"Agar tahan dan awet sehingga semakin lama bisa dirasakan manfaatnya, tentu jalan harus dirawat,” pesan Bupati Satono.

Ia pun menegaskan, di sisa masa kepemerintahannya, percepatan pembangunan jalan di berbagai wilayah terus dilakukan secara bertahap.

“Karena itu mohon juga doa kan saya diberikan kesehatan dalam menjalankan roda pemerintahan di Kabupaten Sambas,” tuturnya.

Satono juga berpesan kepada masyarakat untuk selalu menjaga kekompakan, kerukunan dan keamanan di jelan tahun Pemilu 2024.***


Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar