Bupati Satono Resmikan Rumah Sehat BAZNAS Sambas di Desa Kubangga

25 September 2024 16:01 WIB
Bupati Sambas Satono saat berkunjung ke Rumah Sehat Baznas di Desa Kubangga, Selasa (24/9/2024).(Istimewa)

SAMBAS, insidepontianak.com - Bupati Sambas Satono resmikan Rumah Sehat BAZNAS, di Dusun Bangang, Desa Kubangga, Kecamatan Teluk Keramat, Selasa (24/9/24).

Peluncuran ini ditandai dengan pelayanan kesehatan gratis dan distribusi 100 paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan.

Bupati Satono merasa bersyukur dengan berdirinya rumah sehat ini, sehingga masyarakat tidak jauh untuk berobat. 

"Alhamdulilah Desa kubangga sudah berdiri Rumah Sehat BAZNAS Sambas sehingga masyarakat di sekitar tidak lagi jauh untuk berobat," ucapnya. 

"Terima kasih kepada warga yang telah mewakafkan tanahnya untuk pembangunan Rumah Sehat BAZNAS Sambas yang ada di Desa Kubangga," sambungnya. 

Bupati Satono juga berpesan agar seluruh pejabat dan masyarakat untuk menunaikan zakat melalui Baznas dan UPZ kecamatan terdekat.

“Zakat yang diberikan akan sangat terlihat manfaatnya bagi masyarakat, terutama dalam program bedah rumah dan distribusi paket sembako yang kami lakukan hari ini," katanya. 

Ia juga berharap masyarakat bisa memanfaatkan Rumah Sehat Baznas ini dengan baik.***


Penulis : Antonia Sentia
Editor : -

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar