Hari Berkabung Daerah 2024, Momentum Perkuat Persatuan Perjuangkan Kemajuan Daerah

28 Juni 2024 17:53 WIB
Foto: insidepontianak.com -- Upacara Peringatan Hari Berkabung Daerah Kalimantan Barat Tahun 2024, Jum'at (28/7/2024) pagi di halaman kantor Bupati Sanggau.

SANGGAU, insidepontianak.com --  Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sanggau melaksanakan upacara memperingati Hari Berkabung Daerah Tahun 2024 Kalimantan Barat di halaman kantor Bupati Sanggau. 

Dalam upacara itu, dibacakan sejarah singkat perjuangan para pejuang, tokoh agama, tokoh masyarakat serta tokoh adat yang mempertahan Bangsa dan Negara dari penjajahan bangsa Jepang di Kalimantan Barat.

Pj Bupati Sanggau diwakili oleh Staf Ahli Bupati Sanggau, Bidang Pemerintahan dan Hukum Politik, Rizma 
Aminin bertindak sebagai Inspektur upacara mengatakan hendaknya momentum ini dijadikan refleksi bagi semua masyarakat Kalimantan Barat khususnya Kabupaten Sanggau.

Hal itu untuk membangun negeri dengan rasa cinta terhadap tanah air, kepedulian dan kebersamaan untuk melanjutkan perjuangan para pahlawan.

"Peringatan ini menjadi penting bagi masyarakat Kalimantan Barat, untuk menghormati dan mengenang perjuangan yang dilakukan para pahlawan dalam memperjuangkan kemerdekaan dan kebebasan," ungkap Rizma, Jumat (28/6/2024).

Ia berharap, peringatan Hari Berkabung Daerah Kalimantan Barat tidak hanya mengenang tragedi masa lalu. Hendaknya momentum ini dijadikan pemantik untuk terus berjuang memajukan daerah.

"Sebagai panggilan untuk menjaga persatuan, menghargai nilai-nilai kebangsaan, dan terus memperjuangkan kemajuan daerah," pungkasnya. (ans)


Penulis : Ansar
Editor : Dina Prihatini Wardoyo

Leave a comment