Website PPID Pemprov Kalbar Diduga Diretas dan Disusupi Judi Online, Kadiskominfo: Lagi Dicek

12 Juli 2024 16:04 WIB
Situs resmi PPID Pemprov Kalimantan Barat tak bisa diakses, dan diduga diretas. (Istimewa)

PONTIANAK, insidepontianak.com – Beredar kabar situs resmi PPID Pemprov Kalimantan Barat diduga diretas dan terindeks oleh mesin pencari sebagai situs judi online.

Berdasarkan penelusuran Insidepontianak.com, sejak pukul 15.30 WIB, website PPID Kalbar sudah tak dapat diakses.

Situs resmi dengan link:https://ppid.kalbarprov.go.id/pub/?link=JERUKQQ, saat ini hanya berisi keterangan 403 forbidden.

Kepala Dinas Kominfo Provinsi Kalimantan Barat, Samuel memastikan tim IT Pemprov Kalbar tengah bekerja melakukan pelacakan terhadap informasi ini.

"Lagi dicek, tim lagi bekerja," kata Samuel dikonfirmasi Insidepontianak.com, Jumat (12/7/2024).

Pembobolan data digital pemerintah memang belakangan ini marak terjadi. Bahkan, baru-baru ini, sistem kemanan digital Universitas Tanjungpura Pontianak juga dibobol.

Peretasan itu dilaporkan oleh perusahaan keamanan siber FalconFeeds.io lewat media sosial X. FalconFeeds.io mengklaim,  52 ribu data individu dari Universitas Tanjungpura dijual secara online.

Menurut FalconFeeds, peretasan yang dialami Universitas Tanjungpura mencakup ID, email, nomor handphone, kata sandi dan nomor telepon.***


Penulis : Andi Ridwansyah
Editor : Abdul Halikurrahman

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar