Bupati Martin Rantan dan Farhan Kompak Meriahkan Pergantian Tahun

2 Januari 2023 10:45 WIB
Ilustrasi

KETAPANG, insidepontianak.com - Bupati Ketapang Martin Rantan dan Wakil, Farhan, hadiri pesta rakyat perayaan malam Tahun Baru 2023 di Pentas Seni Budaya Pendopo Bupati Ketapang, Sabtu (31/12/2022).

Kegiatan pesta rakyat yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Ketapang ini bekerja sama dengan Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Ketapang, yang diketuai Maria Raissa Sofia Rantan. dalam kegiatan tersebut, juga dilaunching Musik Pendopo Entertaint.

Baca Juga: Disdikbud Sanggau: 150 PPPK Tenaga Guru akan Terima SK Februari 2023

Malam perayaan pergantian tahun ini pun berjalan sangat meriah. Diisi dengan Band Pendopo Entertaint, Tarian Tradisional, Joget Komando, Zumba dan Penampilan Duta Investasi serta yang paling eksklusif Penampilan Band Legendaris Arwana Band, dan acara puncak  yang paling ditunggu masyarakat Kabupaten Ketapang, ialah Pesta Kembang Api Tahun Baru 2023.

"Tidak terasa sebentar lagi kita akan meninggalkan tahun 2022 dan memasuki tahun 2023, ada begitu banyak cerita, haru dan suka cita disepanjang tahun 2022," ujar Farhan saat membacakan sambutan Bupati Ketapang.

Baca Juga: Ketua DPW PKS Kalbar Arif Joni: Kemah Bakti Nusantara Gembleng Anggota Lebih Solid Hadapi Tahun Politik

Lebih lanjut, Farhan berharap di tahun 2023 ini, ia selalu menjadi pribadi yang positif dan optimis dalam menghadapi segala tantangan yang ada.

"Ada rencana dan resolusi baru ditahun yang baru namun itu tidak hanya menjadi wacana saja, karena sejatinya rencana yang hebat adalah rencana yang diikuti denga aksi dan perjuangan tanpa menyerah," ungkapnya.

Baca Juga: Stasiun Semarang Masih Banjir, KAI Alihkan 5 Perjalanan KA ke Jalur Selatan

Selanjutnya dilakukan penekanan tombol sirine sebagai malam puncak pergantian tahun 2022 ke tahun yang baru 2023 disertai dengan pesta kembang api.

Turut hadir Forkopimda Ketapang, Ketua PKK Ketapang Elisabeth Betty Martin, Wakil Ketua PKK Ketapang, Ervani Masitha Farhan, para Kepala Perangkat Daerah, Tokoh Masyarakat, Panitia Pelaksana, dan Masyarakat Ketapang.***


Penulis : admin
Editor :
Tags :

Leave a comment

ikalsm

Berita Populer

Seputar Kalbar