Drakor yang Tayang Bulan Desember Siap Temani Liburan Akhir Tahun di Rumah: Season 2 hingga Comeback Song Hye

29 Desember 2022 08:54 WIB
Ilustrasi

Insidepontianak.com – Bulan Desember adalah bulan perayaan Natal sekaligus pergantian tahun. Pada bulan Desember juga, banyak tanggal merah serta jadwal liburan akhir tahun. Seperti libur natal dan akhir tahun yang berdekatan.

Ada sebagian yang merayakan liburan di luar dengan bepergian atau ada yang senang dengan menetap di rumah.

Baca Juga: Link Nonton Puss In Boots (2011), Animasi Komedi yang Cocok Temani Liburan Akhir Tahun: Cek Sinopsis Di Sini

Buat kalian yang sedang menikmati liburan di rumah, artikel ini memberikan beberapa rekomendasi drama yang dapat menemani libur Natal dan akhir tahunmu.

Dikutip insidepontianak.com dari postingan Instagram @theswoonnetflix pada tanggal 12 Desember, berikut beberapa drakor yang hadir di Netflix:

1. Money Heist: Korea- Joint Economic Area Part 2

Money Heist merupakan serial drama criminal asal Spanyol. Yang kemudian dibuat dan diproduksi kepada versi Korea. Money Heist Versi Korea rilis pada bulan Juni 2022.

Serial adaptasi ini kemudian mendapat respon positif dari para penonton, sehingga pada bulan ini Netflix mengeluarkan part 2 dari Money Heist versi Korea.

Pada tanggal 9 Desember, Netflix menayang keenam episode dari Money Heist: Korea- Joint Economic Area Part 2.

Drakor ini mengisahkan petualangan sekelompok pencuri uang dengan seragam merah dan komunitas rahasia mereka.

Beberapa aktor dan aktris yang membintangi drakor ini diantaranya Park Hae Soo, Lee Hyun Woo, Jeon Jong Soo dan lainnya.

2. Alchemy Of Souls Part 2

Drakor Alchemy Of Souls juga sukses dengan season 1 sama seperti Money Heist. Drakor ini juga menayangkan season 2 pada bulan ini.

Pada season 2, terjadi pergantian peran utama dari aktris Jung So Min menjadi Go Yoon Jung.

Walaupun ada pergantian peran, Alchemy Of Souls Season 2 masih ditunggu serta diminati oleh penggemar Kdrama.

Alchemy Of Souls Season 2 mengisahkan tentang Jang Uk yang mencari dan memburu pemindah jiwa.

Di saat yang bersamaan, Jinyowon dengan bantuan master Lee Cheol menghidupkan kembali Jin Bu Yeon dan mengurungnya di suatu tempat rahasia.

Alchemy Of Souls Season 2 hadir di layar kaca setiap Sabtu dan Minggu pukul 21.10 waktu Korea Selatan.

3. Would You Like A Cup Of Coffee

Drakor Would You Like A Cup of Coffee menayangkan episode pertama pada tanggal 15 Desember lalu.

Drakor ini tayang setiap hari Kamis dan Minggu pukul 17.00 waktu Korea Selatan.

Dibintangi oleh Ong Seong Woo yang merupakan eks Member WannaOne dan aktor senior Park Ho San.

Menceritakan tentang Kang Ko Bi, seseorang yang ingin menjadi barista dan mencintai hal-hal tentang kopi.

Ia memutuskan untuk belajar dari master barista yaitu Park Seok. Selagi mempelajari tentang kopi, Kang Ko Bi bertemu dengan banyak orang dan mendapatkan pengalaman.

4. Trolley

Drakor Troller menayangkan episode pertamanya pada tanggal 19 Desember lalu. Drakor ini tayang setiap hari Senin dan Selasa pada channel Korea SBS.

Trolley dibintangi oleh Kim Hyun Joo, Park Hee Soon, Kim Moo Yul, Chung Su Bin dan cast lainnya.

Trolley juga merupakan drama garapan Netflix, dan bisa disaksikan secara langsung setiap hari Senin dan Selasa pukul 22.00 waktu Korea Selatan.

Menceritakan sepasang suami istri, dimana sang suami merupakan anggota majelis nasional dan sang istri mengelola bengkel buku.

Sang istri memiliki rahasia besar yang tidak diketahui sang suami yang merupakan seorang politikus.

Walaupun begitu, sang istri menginginkan kehidupan normal dan damai, namun karena sebuah kasus rahasia sang istri akhirnya terbongkar.

Baca Juga: SINOPSIS Connect Drama Korea Terbaru Jung Hae In: Pemburuan Pembunuh Berantai yang Menegangkan!

5. The Interest Of Love

Drakor The Interest Of Love merupakan comeback aktris Moon Ga Young yang telah menayangkan episode pertama pada tanggal 21 Desember.

Pada drakor ini, Monn Ga Young dipersatukan dengan Yoo Yoon Seok, Geum Sae Rok dan Jung Ga Ram.

Drakor ini juga merupakan garapan Netflix Korea, dan ditayangkan pada saluran TV Korea JTBC.

Drakor The Interest Of Love berjumlah 16 episode dan tayang setiap hari Rabu dan Kamis pukul 22.30 waktu Korea Selatan.

6. The Fabulous

Drama ini berlatar belakang tentang industry fashion. Mengisahkan bagaimana kehidupan orang-orang yang bekerja pada bidang ini.

Drakor The Fabolus menayangkan kedelapan episodenya pada tanggal 23 Desember lalu.

Dibintangi oleh Chae Soo Bin yang bersanding dengan Choi Min Ho yang merupakan member Shinee.

Selain Chae Soo Bin dan Minho Shinee, ada juga Lee Sang Un dan Park Hee Jung sebagai second lead drakor ini.

7. The Glory

The Glory merupakan drakor baru dari Netflix yang akan dibintangi oleh Song Hye Kyo, sebelumnya sukses dengan drakor Descendant Of The Sun.

Dalam drakor terbaru, Song Hye Kyo akan memerankan karakter yang benar-benar berbeda dari drakor-drakor sebelumnya.

Tidak sekedar karakter yang berbeda, penampilan aktris cantik ini juga tampak berbeda dari sebelumnya.

Terlihat dari trailer yang diunggah pada akun Instagram The Swoon Netflix, Song Hye Kyo memiliki potongan rambut pendek sebahu.

Drakor The Glory akan tayang perdana pada tanggal 30 Desember mendatang. Drakor ini menceritakan tentang balas dendam dari seorang korban bullying.***


Penulis : admin
Editor :
Tags :

Leave a comment

jom

Berita Populer

Seputar Kalbar