Ayu Aulia Kehilangan Rahim, Sarankan Kaum Perempuan Tidak Boleh Makan Ini

7 November 2022 20:30 WIB
Ilustrasi

JAKARTA, insidepontianak.com - Ayu Aulia, model yang sempat heboh dengan kabar nikah setingan, kini memberi kabar yang menyedihkan.

Ia mengunggah video saat berada di rumah sakit sambil terbaring lemah. Pada video tersebut, Ayu Aulia memakai selang infus di bagian hidung. Ia tak mengatakan sepatah kata pun dan hanya mengerang kesakitan.

Usai memperlihatkan kondisinya yang lemah di rumah sakit, Ayu Aulia mengungkap isi hatinya lewat Instagram story selanjutnya. Ia menuliskan bagaimana beruntungnya para wanita lain, sedangkan dia tidak.

Melansir Instagram story-nya, Senin (7/11/2022), Ayu Aulia curhat dengan pedih atas situasi dan kondisi yang dia alami.

Baca Juga: Ayu Dewi Blak-blakan, Lebih Memilih Suami Selingkuh Daripada Bangkrut

Atas situasi dan kondisi itu, Ayu Aulia juga harus rela. Pasalnya tak ada jalan lain yang diambil selain harus melakukan tindakan operasi ini.

Ayu Aulia harus kehilangan rahim akibat infeksi yang dideritanya.

Dalam curhatanya, Ayu Aulia harus rela rahimnya diangkat karena mengalami infeksi.

“Beruntunglah kalian yang diberikan rahim tapi aku harus rela untuk diangkat rahimnya karena infeksi yang aku derita,” tulis Ayu, di Instagram Story @ayuaulia5252.

Dalam niatannya untuk memberikan edukasi kepada netizen, Ayu juga menyarankan agar kaum perempuan lebih memperhatikan asupan makanannya.

"Ini tu di bulan Maret diambil kista dan saluran rahimku dua-duanya, dan kemarin malam udah diambil rahimku, karena infeksinya menyebar, jadi udah jelas ya, untuk perempuan, jaga makanan, jangan makan Indomie dan yang instant. Hidup sehat yah, jangan sampai kaya aku," tulisnya.

Baca Juga: Gara-gara Endometriosis, Rahim dan Usus Buntu Aktris Amerika Ini Diangkat

Ikhlas dengan kenyataan yang harus dia alami, Ayu Auli hanya berharap bisa menjadi garda terdepan untuk ibu dan adik-adiknya.

"Ya Allah, jika semua engkau ambil, silahkan. Tapi jangan ambil kebahagiaanku dan juga senyum ibuku dan adik-adikku. Biarkan mereka terus bahagia. Aku akan selalu menjadi garda terdepan, menjadi perempuan mandiri, agar aku bisa membahagiakan mereka," tulis Ayu Aulia.

Ayu Aulia sebelumnya sempat buat heboh usai mengunggah momen akad nikahnya di laman Instagram.

Sayangnya, banyak netizen yang justru menuduhnya melakukan nikah settingan atau rekayasa.

Meski begitu, Ayu Aulia dengan tegas membantah bahwa pernikahannya adalah settingan. Di samping itu, ia juga tak mau mengungkap siapa sosok suaminya dengan alasan privasi.

“Aku males ah berdrama-drama, biarlah kehidupan pribadiku urusan aku. Jadi aku no comment aja sekarang. Karena aku pengen hidup private aja, biarin hidupku urusanku,” tegas Ayu Aulia.** (Adelina Lubis)


Penulis : admin
Editor :
Tags :

Leave a comment

jom

Berita Populer

Seputar Kalbar