Polri Instruksikan Polda Kumpulkan Sampel Penderita Gagal Ginjal Akut
PONTIANAK, insidepontianak.com - Polri menginstruksikan kepada seluruh jajaran Polda untuk mengumpulkan sampel dari penderita gagal ginjal akut di seluruh Indonesia.
Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan, seluruh sampel yang terkumpul nanti akan diperiksa di Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor).
“Sudah memerintahkan dari krimsus masing-masing Polda yang saat ini pasien sudah dirawat di RS diambil sampel darahnya, sampel urinenya, sama obat yang diminum,” ujar Dedi saat dikonfirmasi, Sabtu (29/10/2022).
Seluruh hasil sampel yang terkumpul nantinya akan dirapatkan lagi dengan para ahli untuk mengetahui dan memastikan penyebab dari gagal ginjal akut.
Baca Juga: Anggota DPR Dukung Polri Usut Tuntas Dugaan Pidana Temuan Penyakit Gagal Ginjal
“Itu diambil semuanya dulu di-lab kan semuanya. Hasil lab-nya seperti apa dibawa ke Jakarta lagi dan nanti rapatkan lagi dengan para ahli baru nanti dibuat suatu kesimpulan,” jelasnya.
Oleh karenanya, dibutuhkan waktu yang tidak sebentar untuk mendapatkan hasil kesimpulan tersebut karena saat ini masih dalam tahap pendataan.
“Masih mendatakan. Jadi agak lama itu karena masih mendatakan itu, dari seluruh Indonesia,” pungkasnya.
Baca Juga: Penonton Melebihi Kapasitas, Polisi Hentikan Konser 'Berdendang Bergoyang' di Senayan
Penulis : admin
Editor :
Leave a comment