Edo Borne Lebih Terkenal Sebagai Suami Artis Hesti Purwadinata Ketimbang Sebagai Aktor: Aku Bahagia Kok!
MEDAN, Insidepontianak.com - Aktor Edo Borne, mau tak mau harus mengelus dada. Pasalnya ia lebih terkenal sebagai suami Hesti Purwadinata ketimbang profesinya sebagai model dan aktor.
Begitupun dia tak berkecil hati, terkenal sebagai suami artis Hesti Purwadinata tak membuat Edo Borne jadi tak percaya diri.
Padahal sebagai aktor, bukan tak sedikit film yang pernah Edo Borne perankan, salah satunya film Serigala Terakhir, namun sejak menikahi Hesti Purwadinata dia terkenal sebagai suami artis.
"Sebagai aktor gue justru gak terkenal, tapi malah terkenalnya sebagai suami artis, hahaha," aku Edo Borne, melansir tayangan Youtube Plus26, Kamis (27/4/2023).
Memang diakuinya belakangan sejak menikah, Edo jarang terlibat lagi dalam dunia film dan entertainment, sedangkan Hesti karier keartisannya semakin benderang.
Maka wajar nama Hesti jadi terkesan lebih populer di mata publik ketimbang nama Edo.
Edo terkenang perjalanan asmaranya saat bertemu dengan Hesti pertama kali. Saat itu dia sudah menduda selama tujuh tahun.
Meski saat itu Edo dan Hesti berada dalam dunia yang sama yakni dunia hiburan tanah air, namun keduanya tidak saling kenal.
"Jadi gue udah pernah nikah, lalu karena sama-sama merasa tidak cocok, memutuskan untuk berpisah, jomblo lah gue," kisah Edo.
Memang usai bercerai, Edo berjanji tidak mau menikah lagi. Pasalnya dia merasa trauma dengan pernikahan.
"Jadi karena trauma dan gak mau nikah lagi, gue memilih kerja dan bersenang-senang aja, dan itu gue lakukan selama tujuh tahun," ungkap Edo.
Karena tak ada batasan, Edo malah sering kebablasan. Sampai suatu ketika dia mendapat hidayah, bahwa dia harus memiliki sebuah keluarga yang benar.
"Yah namanya sendiri, jadi bebas melakukan apapun, sampai akhirnya kebablasan, bersenang-senang tapi juga tidak bahagia," bilang Edo.
Sampai suatu malam, Edo yang sedang duduk di sofa, dia melihat layar kaca tv sedang menayangkan program bola, dan presenternya adalah Hesti.
Seraya membatin, Edo bilang dalam hati, ini dia pasangannya kelak. Edo langsung jatuh hati. Malam itu juga dia pun minta tolong pada managernya untuk mencari informasi kontak Hesti.
"Tapi malah gak dia kasih, manager gue bilang, jangan, dia wanita bai-baik, jangan sama lo, memang sialan manager gue itu," kenang Edo.
Lucunya dalam sebuah program di salah satu televisi, Edo dimintai untuk jadi bintang tamu. Program itu sempat populer di masanya, karena jadi ajang perjodohan bertajuk Take Me Out.
"Nah saat menunggu giliran muncul, gue lihat Hesti juga ada di sana, langsung gue bilang kalau gue mau beneran ikut, semula kehadiran gue dirancang setingan, tapi karena gue minta jangan setingan, akhirnya disetujui," beber Edo.
Begitu tiba gilirannya, rupanya Hesti tak terlihat lagi, dia sudah keluar (out). Edo kecewa, dan akhirnya dia pun berbalik arah, sesuai rencana awal, kehadiran Edo jadi setingan.
Begitu syuting program selesai, Hesti malah sudah pulang.
"Padahal ada manager gue disitu, dan dia gak inisiatif kali nahan kek, biar gue bisa kenalan gitu maksudnya," ungkap Edo.
Karena terus didesak, sang manager pun akhirnya mengalah, dia pun langsung nelepon Hesti, tapi begitupun managernya tidak memberikan kesempatan pada Edo untuk berbicara langsung.
"Akhirnya lewat media sosial twitter gue kirim pesan ke Hesti, gue jelasin diri gue siapa, gue minta nomor HP, tapi cuma dikasih pin BB di zaman itu," terang Edo.
Sudahlah sejak itu Edo dan Hesti pun saling berkomunikasi dan bertemu, hingga akhirnya memutuskan untuk menikah.
"Alhamdulillah sampai saat ini kami masih sama-sama, meskipun hanya terkenal sebagai suami artis Hesti Purwadinata, gue bahagia bersama dia," pungkas Edo Borneo.***
(Penulis: Adelina)
Penulis : admin
Editor :
Penulis : admin
Editor :
Tags :
Berita Populer
Seputar Kalbar
2
Leave a comment