Memantik Semangat Pegiat Literasi, Najwa Shihab: Anak Muda Harus Lebih Perduli Masalah Bangsa
PONTIANAK, insidepontianak.com - Diikuti oleh sejumlah pegiat literasi masyarakat dan Mahasiswa.
Najwa Shihab berhasil memantik semangat dan diskusi tentang pentingya merawat semangat untuk mengejar cita
Sejumlah anak muda Pontianak tersebut tampak antusias hadir Kumpul Komunitas Narasi (KKN) bersama Najwa Shihab di acara yang bertajuk "Indonesia Butuh Anak Muda".
Kegiatan itu berlangsung di rumah Gesit Gemawan, Jalan Ujung Pandang, Kota Pontianak, Kalimantan Barat belum lama ini.
Najwa memberikan pandangan bahwa penting bagi anak muda untuk ambil peran dalam setiap perjalanan pembangunan bangsa.
Menurutnya adapun pesan tersebut dikhususkan kepada generasi muda agar lebih peduli terhadapi isu dan permasalahan bangsa, hal ini lantaran anak muda adalah aset berharga yang dimiliki oleh suatu negara.
Najwa juga memberikan pandangan kepada anak muda di Pontianak tentang keberagamaan.
“Perbedaan itu rahmat,” ucap Najwa.
Iapun menitipkan pesan kepada para peserta diskusi untuk selalu peduli terhadap permasalahan bangsa yang terjadi.
“Anak muda itu aset berharga yang dimiliki oleh bangsa ini,” kata jurnalis senior yang biasa disapa Mbak Nana itu.
Sementara itu, Knowledge Management and Comms Manager Gemawan Muhammad Reza menuturkan gerakan literasi di Kalbar dan Khususnya di Pontianak mulai tumbuh dan bergeliat.
Antusias peserta yang hadir pada Kumpul Komunitas Narasi (KKN) di Gemawan dinilainya bahwa kesuksesan dari sebuah gerakan literasi itu bergantung pada pemantiknya.
"Perkiraan saya, ada ratusan yang datang. Ada puluhan komunitas anak muda. Ini fonomena yang baik jika banyak anak muda mengidolkan Najwa Shihab yang selalu membawa semangat gerakan literasi,” papar Reza.
Meskipun masih terlalu dini untuk menyimpulkan itu semua, Namun Reza masih percaya bahwa banyak anak muda di Pontianak dan Kalbar mampu mewujudkan ekosistem literasi yang baik.
Hal tersebut menurut Reza akan menjadi cikal bakal terciptanya Sumber Daya Manusia (SDM) yang handal dan mampu menjawab setiap tantangan dari kemajuan zaman.
“Di Rumah Gesit Gemawan merupakan titik temunya dan menjadi rumah bagi para komunitas untuk berprosesnya, berinteraksi, merumuskan ide kreatif dan inovasi,” tutupnya. ***
Penulis : admin
Editor :
Penulis : admin
Editor :
Tags :
Berita Populer
Seputar Kalbar
9
Leave a comment