Meningkatkan Potensi K3 Basarnas Pontianak: Gigih Laksanakan Latihan Secara Rutin

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi
PONTIANAK, insidepontianak.com - Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BASARNAS) merupakan salah satu lembaga pemerintah yang bertugas di bidang Search and Rescue. Sebagaimana diketahui tugas pokok dari Basarnas melakukan pencarian dan pertolongan, terkait dengan hal itu Basarnas mempunyai team keahlian khusus dalam menangani penyelamatan. Penerapan K3 melalui Diklat Basarnas, yang mempunyai tugas menyelenggarkan pelatihan-pelatihan untuk mendukung pelaksanaan dan fungsi dari Basarnas. Kegiatan ini merupakan bentuk fungsi pembinaan terhadap potensi pencarian dan pertolongan, khususnya yang ada di wilayah Kalbar dan sekitarnya. Kepala Seksi Sumber Daya, Kamel mengatakan adapun tujuan kegiatan ini dilakukan guna untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan dalam memberikan pertolongan pertama dan evakuasi terhadap korban. “Salah satu contoh kecelakaan yang sangat dominan terjadi di Kalbar yaitu diperairan baik dijalur sungai maupun laut, terkait penanganan kecelakaanya, memang harus mempunyai skill khusus yang didapatkan melalui diklat,” ungkapnya pada Jumat (28/7/2023). Terkait dengan pelaksanaan tugas dilapangan Kamel menyampaikan bahwa keamanan dan Keselamatan K3 merupakan suatu kewajiban nomor satu yang harus diutamakan. Untuk itu, lanjutnya terkait dengan keselamatan perlu didukung oleh perlengkapan sarana dan prasarana keselamatan, yang diutamakan bagaimana keselamatan diri sendiri terlebih dahulu, seperti melakukan pencarian dan petolongan di air, tentu harus memenuhi peralatan maupun perlengkapan keamanan yang mendukung di perairan. “Seperti penggunaan baju, water rescue, peralatan pendukung untuk penolong serta para korbannya dan masih banyak peralatan lain lagi,” terangnya. Ia mengungkapkan bahwa penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) sudah terlaksana dengan baik, dengan melakukan pembinaan fisik maupun skill terhadap tim yang dilaksanakan setiap hari. “Tujuan dari pembinaan tersebut tentunya untuk meningkatkan potensi dan kemampuan yang dimiliki dengan terus tetap berlatih secara rutin,” Pungkasnya. (Evi)***
Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar