Menyusuri Gua Batu Hapu di Tapin, Menikmati Hiasan Stalagmit dan Stalagtit: Jangan Lupa Bawa Senter
MEDAN, insidepontianak.com - Ingin mendapatkan pengalaman berbeda dalam berwisata, cobalah menyusuri Gua Batu Hapu yang berada di Kabupaten Tapin. Di tempat ini Anda akan melihat keindahan stalagmit dan stalagtit.
Ya, Goa Batu Hapu Tapin merupakan gua karst, memiliki ruang yang luas dan tekstur dinding yang tidak biasa. Stalagmit dan stalagtit terletak pada dasar dan langit gua.
Keberadaan stalagmit dan stalagtit secara nyata membuat Gua Batu Hapu di Tapin ini menjadi magnet tersendiri bagi wisatawan petualangan yang gigih berburu spot-spot indah.
Ya, melansir indonesiatraveler.id, Selasa (10/10/2023), gua ini memang dihiasi oleh stalagtit dan stalagmit yang begitu indah di dalamnya. Susunan batu kapur alami berbentuk kerucut yang berdiri tegak di lantai gua (stalakmit).
Pun, ada batangan kapur yang terdapat pada langit-langit gua dengan ujung meruncing ke bawah (stalaktit). Sungguh, keindahan gua ini sangat menarik untuk ditelusuri di setiap jengkal keindahannya.
Apalagi, Gua Batu Hapu ini berada di tengah-tengah pegunungan, masuk dalam Geopark Pegunungan Meratus, menjadikan suasana di sekitar gua terasa sejuk dan asri.
Melansir indonesiakaya.com, Selasa (10/10/2023) untuk menikmati keindahan gua ini sebaiknya pengunjung membawa senter atau headlamp. Sebelum masuk ke dalam, terdapat tangga beton yang terhubung guna mempermudah para pengunjung untuk masuk ke dalam gua.
Kesan pertama yang pengunjung rasakan ketika memasuki gua ini mungkin agak sedikit menyeramkan, namun ketika sinar matahari mulai masuk barulah pengunjung dibuat takjub dengan hiasan stalagmit dan stalagtit di dalam gua.
Ada baiknya pengunjung menggunakan alas kaki yang mendukung dikarenakan kondisi tanah di dalam gua cenderung lembab dan sedikit licin. Untuk itu pengunjung harus lebih ekstra hati-hati ketika menjelajahi setiap sudut dari gua ini.
Sejatinya gua ini terletak di dekat Pasar Binuang, tepatnya di Desa Batu Hapu Kecamatan Hatungun Kabupaten Tapin Kalimantan Selatan. Lokasinya berjarak 43 km dari Kota Rantau dan 154 km dari Kota Banjarmasin.
Untuk mencapainya, dari Pasar Binuang arahkan kendaraan masuk ke dalam sejauh kurang lebih 16 km. Dengan kondisi jalan yang cukup bagus, pemandangan kehidupan khas pedesaan dan suasana alam pegunungan tersaji indah.
Sesampainya di lokasi wisata, dari tempat parkir, pengunjung masih harus berjalan kaki menaiki puluhan anak tangga untuk dapat sampai menuju lokasi utama gua yang berada di tengah-tengah bukit.
Terdapat beberapa jajaran pondok yang dapat digunakan oleh pengunjung untuk bersantai dan juga toilet di sekitar lokasi. Namun tak ada kios ataupun warung makan di sekitar lokasi, sebaiknya pengunjung membeli atau membawa bekal makanan dan minuman terlebih dahulu.
Demikian soal Gua Batu Hapu yang berada di Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan. Sebuah gua karst yang memiliki hiasan berupa stalagmit dan stalagtit menawan. Semoga bermanfaat. (Adelina). ***
Penulis : admin
Editor :
Leave a comment