Upaya Entaskan Kemiskinan, Pemkot Kembali Gelar Operasi Pasar Murah

7 Juni 2024 13:14 WIB
Pj Wali Kota Pontianak Ani Sofian

PONTIANAK, insidepontianak.com – Pemkot Pontianak kembali menggelar operasi pasar murah di seluruh kecamatan, mulai dari tanggal 10-15 Juni 2024.

Pj Wali Kota Pontianak Ani Sofian menuturkan, ini merupakan operasi pasar ketiga yang sudah digelar pihaknya di tahun 2024.

“Operasi pasar murah itu sampai sekarang masih dibutuhkan di tengah harga yang relatif naik, kami ingin mengentaskan kemiskinan di Kota Pontianak,” ungkapnya, di Kantor Wali Kota, Jumat (7/6/2024).

Ani Sofian menjelaskan, harga barang yang dijual akan lebih murah dari harga pasar pada umumnya, karena disubsidi pemerintah. Operasi pasar ini merupakan hasil kerjasama Pemkot Pontianak bersama instansi perbankan, BUMN, BUMD maupun instansi swasta terkait.

“Kami menggandeng Bank Indonesia Perwakilan Kalimantan Barat (Kalbar), kemudian Bank Kalbar, PT Bulog, PDAM Tirta Khatulistiwa dan Perbarindo,” sebut Pj Wali Kota.

Berbagai komoditas pangan akan dijual di pasar murah. Mulai dari paket sembako, sayur-mayur, minyak goreng, tepung terigu, daging sapi, ayam broiler dan lainnya. Ani Sofian mengajak masyarakat untuk berbelanja di pasar murah. Informasi pangan apa saja yang akan dijual, dapat dicek melalui media sosial Pemkot Pontianak.

“Mari masyarakat manfaatkan kesempatan ini, saya harap warga Kota Pontianak merasakan dampak positif dari program ini,” terangnya.

Operasi pasar murah akan dimulai dari Kecamatan Pontianak Barat yaitu hari Senin (10/6), kemudian dilanjutkan di Kecamatan Pontianak Kota hari Selasa (11/6), Kecamatan Pontianak Selatan hari Rabu (12/6), Kecamatan Pontianak Tenggara hari Kamis (13/6), Kecamatan Pontianak Timur hari Jumat (14/6) dan Kecamatan Pontianak Utara hari Sabtu (15/6).

Ani Sofian menambahkan, masyarakat cukup membawa uang, tanpa ada syarat lainnya.

“Semuanya dipusatkan di kantor camat masing-masing mulai pukul 07.00 WIB sampai pukul 12.00 WIB,” tutupnya. ***


Penulis : Dina Prihatini Wardoyo
Editor : -

Leave a comment