Profesor Junaidi Jabat Rektor Unisma, Minta Seluruh Jajaran Fokus Wujudkan World Class University

4 Agustus 2024 14:07 WIB
Rektor Unisma Profesor Junaidi foto bersama jajaran Wakil Rektor dan Dekan yang baru dilantik. (Istimewa)

MALANG, insidepontianak.com – Universitas Islam Malang (Unisma), kini dipimpin Prof. Drs. Junaidi, M.Pd., sebagai Rektor menggantikan Profesor Maskuri. Pelantikan Profesor Junaidi telah dilangsungkan pada Kamis (1/8/2024).

Selain itu, dr. Erna Sulistyowati, MKes. PhD., jabat Wakil Rektor 1.  Dr. Ronny Malavia Mardani, SE. MM., jabat Wakil Rektor 2.  Dr. Muhammad Yunus, MPd., jabat Wakil Rektor 3 dan Dr. Hasan Zayadi, MSi., jabat Pejabat sementara Wakil Rektor 4.

Prof Junaidi meminta seluruh jajaran dekan dan wakil rektor yang dilantik, bisa membantunya memajukan Unisma.

“Tugas awal mereka menerjemahkan visi misi Rektor yang menjadi turunan dari visi misi Unisma,” ucap Prof Junaidi.

Dari empat wakil rektor tersebut hanya Wakil Rektor 4 yang jabatannya masih Penjabat Sementara (Pjs). Masa kerjanya satu tahun.

“Terkait hal ini karena memang kebutuhan institusi,” katanya.

Prof Junaidi tak lupa mengingatkan kepada seluruh wakil rektor dan dekan yang baru dilantik untuk menyatukan tekad membangun Unisma menuju mileston di Tahun 2027. Cita-cita menjadikan Unisma sebagai World Class University harus tercapai.

“Semangat besar kita adalah mengantarkan Unisma terbang lebih tinggi. Landasannya sudah siap. Dan kita saat ini sudah mulai bergerak,” katanya.

Akademisi asal Lumajang ini juga mengungkapkan tantangan besar perguruan tinggi swasta saat ini adalah meningkatkan jumlah mahasiswa.

Karenanya, ia berharap Unisma harus benar-benar memiliki terobosan inovatif untuk mempu mendongkrak jumlah mahasiswa di tahun-tahun mendatang.

Menurutnya, untuk meningkatkan kepercayaan dan ketertarikan masyarakat, Unisma harus memiliki keunikan. Minimal harus memperkuat segmentasi sebagai Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama (PTNU).

“Karakteristik kita sebagai PTNU harus tetap kuat. Mengakar dari semua lapisan. Maka langkah harus dijaga adalah menjalin kerja sama dan komunikasi dengan NU baik struktural maupun kultural, agar Unisma terus berada di deretan atas kampus unggul,” pesannya.***


Penulis : Muhammad Fauzi/biz
Editor : Abdul Halikurrahman

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar