Batal Maju Pilkada, Febriadi Siap Menangkan Farhan-Leo

28 Agustus 2024 15:38 WIB
Ketua DPD Golkar Ketapang M Febriadi memberikan sambutan pada acara deklarasi Farhan-Leo di halaman gedung DPD Golkar Ketapang, Rabu (28/8/2024). (Istimewa)

KETAPANG, insidepontianak.com - Ketua DPD Golkar Ketapang, M Febriadi dipastikan batal maju calon kepala daerah di Pilkada Ketapang 2024.

Pasalnya, SK partai beringin diberikan kepada Farhan-Leo. Atas keputusan itu, Febri pun kini bergabung dengan tim pemenangan Farhan-Leo.

"Kita sama-sama dalam satu perahu, siap memenangkan Farhan-Leo," kata Febri, di acara Deklarasi Farhan-Leo, Rabu (28/8/2024).

Febri mengaku, beberapa relawannya ada yang kecewa karena keputusannya tak maju Pilkada Ketapang. Namun ia menegaskan, tetap patuh terhadap keputusan DPP.

Karena itu, ia mengajak seluruh pendukung dan simpatisannya masuk dalam barisan memenangkan pasangan Farhan-Leo.

"Dengan semangat seluruh partai koalisi tentunya kita harus bisa memenangkan Farhan-Leo menjadi bupati dan wakil bupati Ketapang," pungkasnya.***


Penulis : Andi Ridwansyah
Editor : Abdul Halikurrahman

Leave a comment

jom

Berita Populer

Seputar Kalbar