Kebakaran di Siantan Hilir Hanguskan 6 Asrama TNI

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi

PONTIANAK, insidepontianak.com - Kebakaran di Jalan Khatulistiwa, Siantan Hilir, Pontianak menghanguskan enam asrama TNI, Sabtu (22/7/2023).

Anggota Damkar PPKS, Muhammad Irfansyah mengatakan, kebakaran ini terjadi pukul 13.35 WIB.

"Saat kami tiba di TKP, api sudah besar," kata Irfansyah, Sabtu (22/7/2023).

Kebakaran cepat menjalar. Sebab bangunan yang dilahap bermaterial kayu. Sedangkan di lokasi kejadian, sumber air cukup jauh. Ini menjadi kendala bagi petugas pemadam melakukan penanganan cepat.

Alhasil, proses pemadaman berjalan cukup lama. Api baru bisa dikendalikan setelah satu jam petugas berjibaku menyemprotkan air. Akhrinya, enam asrama TNI ludes tak terselamatkan.

Irfansyah memastikan, tak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran ini. Sementara kerugian material belum dapat ditaksir. (Andi)***


Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

ikalsm

Berita Populer

Seputar Kalbar