Pontianak Jadi Tuan Rumah Liga 1 E-sports Nasional Seri II, 12 Tim akan Bertarung
PONTIANAK, insidepontianak.com - Kota Pontianak menjadi tuan rumah perhelatan Liga 1 E-sprots Nasional seri II. Event ini digelar di Uuditorium Universitas Tanjungpura. Akan lberlangsung dari Jumat hingga Minggu 15 Oktober 2023.
Sebanyak 12 tim yang akan beradu tanding. Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) Frengky Ong mengatakan bahwa Liga E-sports Nasional ini diipersiapkan selama tiga tahun.
Kota Pontianak dipilh sebagai lokasi tempat pertandingan season II, karena banyak potensi atletnya. Bhkan, beberapa atlet E-sports nasional dan internasional ada yang berasal dari Kalbar.
"Pontianak adalah gudangnya atlet MLBB, para juara baik nasional dan internasional datangnya banyak dari Kalbar, jadi Kota Pontianak adalah gudangnga atlet E Sport Indonesia," kata Frengky.
Liga E-sports Indonesia, merupakan liga resmi dari PB E-sports Indonesia, atau liga resmi pemerintah Indonesia.
Nantinya, para atlet dari Liga E-sports Nasional ini akan mewakili Indonesia dalam ajang Internasional.
"Kami yakin, nanti atlet nasional yang akan mewakili, mengibarkan bendera Indonesia akan banyak datang dari Kompetisi Liga E-sports Indonesia ini, jadi jenjang kariernya sudah kita pikirkan," jelasnya.
Ia bergarap, Liga E-sports Nasional yang diselenggarakan di Kota Pontianak dapat membawa manfaat bagi daerah, tidak hanya melahirkan atlet berbakat tetapi juga menumbuhkan kreatifitas E Sports untuk terus berkembang.
Wakil Ketua E-sports Indonesia Kalbar Kolonel Cpl Suadi mengapresiasi penyelenggaraan event ini di Pontianak. Dia pun belum harap, kegiatan ini menjadi motivasi bagi atlet lokal untuk terus mengembangkan diri.
Di sisi lain, ia juga meyakini, turnamen E-sports yang diikuti oleh 12 tim dari berbagai wilayah Indonesia ini, membawa dampak positif bagi daerah.
"Kegiatan ini dapat mempererat silaturahmi antar atlet dari berbagai daerah, kedepan kita bersama secara nasional mewakili Indonesia dalam ajang Nasional," tuturnya.
Kepada para Atlet ia berpesan untuk berlomba dengan menjunjung tinggi sportivitas.
Selanjutnya, mewakili Pj Gubernur Kalbar, Natalia Karyawati mengatakan, E-sports sudah menjadi cabang olahraga yang populer di dunia. Olahraga ini tidak hanya menuntut keterampilan dan ketangkasan, namun juga kerja sama tim.
"Dengan diselenggarakannya E Sports Nasional di Kota Pontianak kita akan melihat talenta Esports potensial," katanya
Ia berharap melalui E-sports Nasional ini dapat melahirkan atlet berprestasi di kancah nasional dan internasional.***
Penulis : admin
Editor :
Leave a comment