Dua Pelajar SMP di Pontianak Terpapar Narkoba, Mengaku Diberikan Gratis

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi

PONTIANAK, insidepontianak.com - Dua pelajar SMP di Kecamatan Pontianak Barat, terpapar narkoba. Mereka mendapatkan barang itu, secara gratis. Saat ini keduanya sudah ditangani Badan Narkotika Nasional atau BNN Kota Pontianak.

Ketua KPAD Kota Pontianak, Niyah Nurniyati mengatakan, informasi pelajar SMP terpapar narkoba itu berawal dari informasi guru kepada KPAD Kota Pontianak.

"Gurunya mendapat informasi dari teman si anak yang melihat langsung dua pelajar itu menggunakan narkoba," kata Niyah Nurniyati, Jumat (3/11/2023).

Berangkat dari informasi inilah, KPAD Kota Pontianak melakukan pendampingan terhadap korban. Mereka melakukan pendekatan, hingga akhirnya korban bercerita bahwa ia telah memakai narkoba.

"Barang ini menurut korban didapatkan dari circle mereka secara gratis," terangnya.

Selanjutnya KPAD Kota Pontianak bersinergi dengan Badan Narkotika Nasional atau BNN Kota Pontianak. Anak tersebut didampingi untuk dilakukan pemeriksaan.

"Hasil assesment BNN, kedua anak ini positif terpapar narkoba," ujarnya.

Pascadipastikan positif, BNN melakukan assesment lanjutan. Kedua korban diminta wajib datang ke BNN sepekan sekali dengan didampingi orang tua.

Niyah mengaku belum menelusuri dari mana sang anak mendapatkan narkoba secara gratis. Namun, KPAD yakin mereka tak diberikan secara gratis.

"Siapa saja yang memberikan masih kita dalami kepada anaknya," pungkasnya. (andi)***


Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

jom

Berita Populer

Seputar Kalbar