BUMDes Daun Mas Desa Tumuk Manggis Berkembang, Sudah Bisa Pekerjakan 23 Karyawan

20 Oktober 2024 18:03 WIB
Ilustrasi BUMDes. (Net)

SAMBAS, insidepontianak.com – Tata kelola bisnis BUMDes Daun Mas, milik Desa Tumuk Manggis, Kecamatan Sambas, Kabupaten Sambas, berprogres positif.

Setidaknya, BUMdes Daun Mas kini sudah bisa mempekerjakan 23 karyawan. Ini menunjukkan BUMDes Daun Mas terus berkembang.

Kepala Desa Tumuk Manggis, Najamudin mengatakan, BUMdes Daun Mas berdiri sejak tahun 2021.

Hingga saat ini, sudah memiliki enam unit bisnis yang digarap. Di antaranya begerak di sektor pertanian dan jasa.

Hasil usaha BUMDes Dau Mas juga sudah mulai nampak. Bahkan, telah berkontribusi untuk membantu pembangunan rumah ibadah di Desa Tumuk Manggis.

“Tahun 2023, kita menyumbangkan Rp13 juta untuk aksi sosial pembangunan masjid desa,” kata Najamudin.

Najamudin mengatakan, salah satu misi BUMDes Daun Mas memang untuk berkontribusi memberikan pemasukan kepada desa. Supaya bisa menambah anggaran desa untuk membiayai kegiatan-kegiatan sosial.

Dan yang tak kalah penting, tujuan BUMDes Daun Mas untuk membuka lapangan pekerjaan di desa. Dan cita-cita itu kini sudah terwujud.

“Sekarang kita sudah bisa mempekerjakan karyawan sebanyak 23 orang,” katanya.

Ia berharap ke depan BUMDes Daun Mas Desa Tumuk semakin maju. Semakin banyak unit usahanya. Sehingga bisa memberikan pendapatan besar bagi desa untuk menyejahterakan masyarakat.***


Penulis : Antonia Sentia
Editor : -

Leave a comment

jom

Berita Populer

Seputar Kalbar