DPRD Sanggau Gelar Paripurna LKPJ Paolus Hadi: Fokus Pembangunan 2023!

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi
SANGGAU, insidepontianak.com - DPRD Kabupaten Sanggau gelar rapat paripurna Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Sanggau tahun anggaran 2022 di Ruang Musyawarah Lantai III DPRD Sanggau, Senin (27/3/2023). Rapat Paripurna dipimpin oleh Ketua DPRD Sanggau, Jumadi didampingi Wakil Ketua I DPRD Sanggau, Timotius Yance dan dihadiri Bupati Sanggau, Paolus Hadi. Usai Paripurna, Bupati Paolus Hadi mengatakan belum bisa menyebutkan apa-apa saja pembangunan yang lebih menonjol saat ia memimpin Sanggau hampir 10 tahun ini. "Kalau itu nantilah. Inikan masih tahun 2023, masih ada yang kita akan nilai lagi," kata Bupati. Kalau bicara menonjol, lanjut Bupati, menurutnya itu nanti kesimpulannya dari pembangunan-pembangunan setelah dirinya selesai menjaba Bupati. "Bisa kita dapat data, angka kemiskinan kita berapa, kemudian pendidikan berapa?. Inikan masih sub-sub pertahun, jadi untuk itu nanti kumulasinya besar," ungkapnya. Lebih lanjut, ia juga mengungkapkan fokus pembangunan Kabupaten Sanggau ditahun 2023 akan mengenahkan semuanya. "Termasuk infrastruktur, kemudian pendidikan, kesehatan dan itu memang tiap tahun. Memang tema terakhir, penggenahan sebenarnya inti," pungkasnya. (Candra)
Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar