MTQ XXXI di Sabang Merah, Paskas Sanggau Buka Mushola, Bagikan Makan Minum Gratis dan Pemeriksaan Kesehatan

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi
SANGGAU, insidepontianak.com - Pasukan Amal Sholeh atau Paskas Pondok Masjid Munzalan Ashabul Yamin (PMMAY) Sanggau membuka Mushola Munzalan Mubarokan di Sabang Merah. Di bukanya Mushola itu dalam rangka mensukseskan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-XXXI tingkat Kabupaten Sanggau yang berlangsung 12-18 Juni 2023. "Tujuan hadirnya mushola munzalan Mubarokan adalah untuk memudahkan masyarakat yang hadir di sabang merah, dalam melaksanakan ibadah shalat. Mengingat lokasi Masjid yang jaraknya cukup jauh dari lokasi sabang merah," kata Branch Manager BMI Cabang Sanggau, Pironi Ginanda Putra, Kamis (15/6/2023). Selain itu, lanjut Mushola Pironi Ginanda, Mushola Munzalan Mubarokan membagikan minuman dan makanan gratis setiap masuk waktu shalat. "Insyaallah pada tanggal 16 sampai 17 akan ada layanan pemeriksaan dan layananan konsultasi kesehatan gratis," ucapnya. Pironi Ginanda menambahkan, dengan hadirnya Mushola Munzalan Mubarokan, semoga kebermanfaatan dapat dirasakan oleh masyarakat yang ke berkunjung ke sabang merah untuk menyaksikan pergelaran MTQ ke XXXI. "Ini inisiatif dari kami membantu panitia pelaksanaan untuk mensukseskan MTQ di Kecamatan Kapuas ini," pungkasnya. (Candra)
Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar