Motif Pembunuhan Pemuda 21 Tahun di Sanggau, Pelaku Sakit Hati Dimaki saat Menagih Utang

2 Januari 2026 18:57 WIB
Pelaku saat diringkus polisi. (Istimewa)

PONTIANAK, insidepontianak.com – Motif pembunuhan terhadap Melki (21) di rumah kos Jalan Bujang Malaka, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau akhirnya terungkap.

Pelaku berinisial WF mengaku sakit hati. Ia dimaki korban saat menagih utang Rp700 ribu. Kasat Reskrim Polres Sanggau AKP Fariz Kautsar Rahmadhani mengatakan, cekcok bermula dari persoalan utang. 

Adu mulut itu memicu emosi pelaku hingga berujung pembunuhan. “Pelaku sakit hati karena dimaki saat menagih utang. Pertengkaran berakhir dengan korban meninggal dunia,” kata Fariz.

Pelaku dan korban saling mengenal. Keduanya tinggal di kos yang sama dengan kamar bersebelahan. WF baru menempati kos tersebut sejak 7 Desember 2025.

Menurut Fariz, hubungan keduanya cukup dekat. Mereka sering menghabiskan waktu bersama. Utang tersebut berkaitan dengan kebiasaan bermain judi slot.

Peristiwa itu terjadi Rabu, 31 Desember 2025, di kamar kos korban. Pertengkaran berubah menjadi kekerasan. Korban meninggal di tempat kejadian.

Setelah kejadian, pelaku melarikan diri ke kampung halamannya. Ia membawa sepeda motor milik korban dan menjualnya seharga Rp7,5 juta.

“Sebagian uang diberikan kepada keluarga, sisanya digunakan pelaku untuk bermain judi slot,” ungkap Fariz.

Polisi bergerak cepat. Pelaku ditangkap kurang dari 24 jam setelah jasad korban ditemukan. WF diamankan Jumat, 2 Januari 2026, sekitar pukul 00.15 WIB, di Kecamatan Sengah Temila, Kabupaten Landak, tanpa perlawanan.

“Pelaku dan barang bukti sudah diamankan untuk proses hukum lebih lanjut,” tegas Fariz.***


Penulis : Andi Ridwansyah
Editor : -

Leave a comment

ok

Berita Populer

Seputar Kalbar