Pj Bupati Samuel Buka Bimbingan Manasik Haji Kabupaten Landak

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi
LANDAK, insidepontianak.com - Pj Bupati Landak membuka bimbingan manasik haji tingkat Kabupaten Landak, di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Landak, Jumat (19/05/2023). Kegiatan yang digelar selama dua hari itu dihadiri Kepala Kemenag Landak, OPD terkait, tamu undangan, serta 61 calon jemaah haji Kabupaten Landak. Pj Bupati Landak Samuel mengatakan, Pemkab Landak sepenuhnya mendukung rangkaian persiapan pelaksanaan ibadah haji ke tanah suci bagi jamah asal Kabupaten Landak. "Adanya bimbingan manasik haji ini, saya harap calon jemaah, dapat beribadah dengan baik di tanah suci nanti," kata Samuel. Samuel berpesan, agar calon jemaah haji selalu menjaga kondisi kesehatan fisik, hingga selesai melaksanakan ibadah. Menurut, samuel selama berada di tanah suci, fisik harus tetap bugas, agar semua rangakian ibadah haji dapat berjalan lancar. "Selamat menunaikan ibadah haji, semoga nanti jadi haji yang mabrur. Memberi manfaat bagi keluarga, lingkungan serta Kabupaten Landak," tutup Samuel. ***
Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

ikalsm

Berita Populer

Seputar Kalbar