BMKG Rilis Kekuatan Gempa Kapuas Hulu 4,3 M: Siaga Gempa Susulan

26 Maret 2024 16:55 WIB
https://www.istockphoto.com/Cookpad

KAPUAS HULU, Insidepontianak.com - Gempa Kapuas Hulu Kalimantan Barat yang terjadi Senin malam pukul 18.45 WIB dirasakan warga yang bermukim di beberapa kecamatan daerah tersebut. 

Kecamatan tersebut adalah Kecamatan Putussibau Selatan, Mentebah, Putussibau Utara, Bika dan beberapa kecamatan lainnya. 

Gempa terjadi bertepatan dengan berkumandangnya azan Isya, di Kelurahan Kedamin Hilir, Kecamatan Putussibau Selatan. Goncangan terjadi antara 5-10 detik.

Meski tak menimbulkan kerusakan berarti, namun gempa Kapuas Hulu Kalimantan Barat ini membuat warga terkejut dan panik hingga berlarian ke luar rumah. 

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis gempa Kapuas Hulu bermagnitudo 4,3 pada 25 Maret 2024, di lokasi 1,14 LU,113,00 BT (34 km di barat laut Kapuas Hulu) dengan kedalaman 10 kilometer.

Warga diminta BMKG untuk meningkatkan kesiapsiagaan mengantisipasi terjadinya gempa susulan yang bisa kapan saja terjadi. BMKG juga meminta agar warga tidak panik dan tetap tenang. 

Gempa Kapuas Hulu pernah terjadi pada Selasa (19/3) di Desa Jelemuk dan Desa Nanga Manday Kecamatan Bika. Guncangan terjadi kurang lebih tiga kali, yaitu pukul 02.00 WIB, guncangan kedua sekitar pukul 20.00 WIB dan terjadi guncangan lagi sekitar pukul 21.00 WIB. (REDAKSI)





Penulis : Wati
Editor : Wati

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar