Bupati Satono Harap Festival Hallo Sambas Wadahi Kreativitas Anak Muda

16 Mei 2024 11:58 WIB
Bupati Sambas Satono menyapa ribuan warga yang hadir di acara Festival Hallo Sambas, Rabu (15/5/2024) malam.

SAMBAS, insidepontianak.com - Bupati Sambas, Satono mengapresiasi Festival Hallo Sambas yang digagas oleh para pemuda, dan diharapkan menjadi wadah mengasah bakat. 

Ia pun memastikan, Pemerintah Kabupaten Sambas akan terus mendukung kegiatan-kegiatan positif yang dilakukan oleh anak-anak muda. 

“Bupati Satono akan menghadirkan kegiatan, untuk teman-teman yang muda-muda, untuk menyukseskan program pemuda-pemudi Sambas yang punya bakat luar biasa untuk ditampilkan,” ucapnya.

Bupati Satono turut gembira melihat ribuan masyarakat Sambas hadir menyaksikan berbagai hiburan di Festival Hallo Sambas, pada Rabu (15/5/2024) malam. 

“Alhamdulillah semuanya masih diberikan kesehatan kekuatan semangat untuk berbahagia bersama,” katanya.

Ia berharap kegiatan Festival Hallo Sambas tetap ramai dan berjalan kondusif hingga malam penutupan pada Minggud, 26 Mei 2024.

“Masih banyak hiburan. Ramaikan seramai-ramainya. Yang penting bisa menjaga kondisi yang kondusif,” pesan Bupati Satono.

Jarwo, salah satu pengunjung merasa senang dengan adanya Festival Hallo Sambas dengan berbagai hiburan yang disediakan. Ia berharap event seperti ini jadi agenda rutin. 

“Mudah-mudahan ada acara hari ini bisa kita lanjutkan hingga tanggal 26, mudahan Sambas Berkemajuan bisa kita lanjutkan kembali,” katanya.

Kegiatan Festival Hallo Sambas yang dihadiri oleh Bupati Sambas turut dirangkai dengan permaina kuis berhadiah uang tunai R50 hingga Rp100 ribu dari Bupati Satono dan dimeriahkan dengan hiburan musik band lokal.***


Penulis : Antonia Sentia
Editor : Abdul Halikurrahman

Leave a comment

jom

Berita Populer

Seputar Kalbar