Bakal Caleg Nasdem Dukung KPU Sambas Tambah Dapil di Pileg 2024

10 Desember 2022 16:44 WIB
Ilustrasi

SAMBAS, insidepontianak.com - Bakal Caleg Nasdem, Diah Mastupah mendukung rencana KPU Kabupaten Sambas menambah Dapil dan Alokasi Kursi Anggota DPRD di Pileg 2024, Sabtu (10/12/2022).

Kader Partai Nasdem tersebut mengatakan, jika Dapil ditambah dari sebelumnya hanya 5 menjadi 7 maka Partai Nasdem mempunyai peluang besar untuk mendapat tambahan kursi di DPRD.

"Saya setuju dan sangat mendukung rencana penambahan Dapil tersebut sebab ini membuat Partai Nasdem berpeluang mendapat tambahan kursi di DPRD periode 2024," katanya.

Baca Juga: KPU Sambas Gelar Uji Publik Penataan Dapil dan Alokasi Kursi DPRD untuk Pileg 2024

Diah Mastupah yang juga pengusaha di Kabupaten Sambas tersebut menampilkan dirinya mantap mencalonkan diri di Pileg 2024 sebagai keterwakilan perempuan dari Kabupaten Sambas untuk maju di DPRD Provinsi Kalbar.

Bendahara Umum HIPMI Kabupaten Sambas tersebut mengatakan, DPD Partai Nasdem
Kabupaten Sambas sudah menyiapkan kader-kader potensial untuk maju di Pileg 2024 mendatang.

"Saya harap masyarakat juga mendukung wacana penambahan Dapil di Kabupaten Sambas. Demi pemerataan kursi dan keterwakilan di setiap daerah," pungkasnya. (Yak)

Baca Juga: ABK KM Star 188 dari Kepri Ditemukan Tewas Tenggelam di Perairan Kuala Selakau


Penulis : admin
Editor :
Tags :

Leave a comment

ikalsm

Berita Populer

Seputar Kalbar