Terus Ditelpon Selama Live, Taeyong NCT Tegur Langsung Sasaeng Dengan Nomer Asal Indonesia

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi
MEDAN, Insidepontianak.com - Member boy band Taeyong NCT tegur sasaeng asal Indonesia untuk berhenti mengubunginya terus menerus saat dia melakukan Live, baru-baru ini. Taeyong NCT menyapa penggemarnya lewat siaran live di Instagram pribadinya, pada Minggu, 7 Mei 2023, namun selama live berlangsung salah satu Sasaeng asal Indonesia terus menghubungi Taeyong. Padahal selama live berlangsung Taeyong NCT sedang berinteraksi dengan penggemarnya, namun gara-gara ulah Sasaeng asal Indonesia itu Taeyong jadi tak nyaman karena terus menerima panggilan telfon via aplikasi KakaoTalk. Karena tak nyaman, Taeyong pun kemudian dengan tegas menegur Sasaeng asal Indonesia yang terus menelfonnya selama live berlangsung itu. "Ini nomer dari Indonesia yang terus menelfon, tolong jangan menelfon terus ya, aku mohon," bilangnya saat live sedang berlangsung, dilansir dari akun Instagram K-POP News Portal @pancafe, Selasa (9/5/2023). Mendengar teguran langsung dari Taeyong, penggemar NCT terutama di Indonesia langsung ungkapkan rasa marah mereka kepada orang yang disebut sebagai Sasaeng tersebut. Pasalnya ulah Sasaeng asal Indonesia itu secara tidak langsung membuat nama penggemar Indonesia menjadi buruk. Saat live berlangsung, ada juga penggemar yang menyarankan agar Taeyong mengganti nomornya, namun Taeyong pikir para Sasaeng tetap akan mengetahuinya. "Bahkan jika aku mengubahnya, mereka (Sasaeng) akan tetap tahu. Mengubah nomer telfon juga berarti aku harus mengubah ini dan itu juga, dan itu yang merepotkan," bilangnya. "Ada banyak yang sering mengirim omong kosong di KakaoTalk dan banyak yang meneleponku... mengapa mereka melakukan ini… Aku tidak mengerti," keluh Taeyong NCT. Melihat kejadian ini, para fans kemudian memberi dukungan kepada Taeyong yang telah menegur langsung para Sasaeng, khususnya Sasaeng asal Indonesia yang dimaksud. Untuk itu juga para penggemar juga ramai-ramai memberikan kecaman kepada siapa saja yang telah mengganggu Taeyong NCT selama live tersebut. Sasaeng sendiri memiliki arti penggemar yang memiliki obsesi untuk menguntit atau terlibat dalam perilaku lain yang melanggar privasi para selebriti. Diketahui Taeyong NCT kerap menyapa penggemarnya secara live di media sosialnya. Apalagi tahun ini Taeyong akan mengeluarkan debut solo album pertamanya. Debut solo album pertama Taeyong ini kabarnya akan dirilis bulan Juni mendatang, karena itu untuk melihat minat dan antisipasi publik khususnya para fans, Taeyong kerap menyapa penggemarnya secara live. Taeyong merupakan satu dari banyak meber NCT yang produktif merilis single solo, namun dalam konteks debut sola album, Taeyong menjadi member pertama NCT yang resmi mengeluarkan album solo. Pun demikian dengan kerja sama kolaborasi, Taeyong pernah berkolaborasi dengan Seulgi Red Velvet dengan judul 'Rose' yang dirilis pada 7 Juni 2021. Maha sebelumnya, dia juga pernah merilis dua lagu yaitu 'GTA (Grand Trouble Artist) 1' dan 'GTA 2' yang dirilis di SoundCloud. Secara pribadi Taeyong juga memiliki koleksi lagu ciptaan sendiri lainnya. Sebutlah seperti 'No Manners' serta 'Long Flight' yang dirilis dalam proyek SM Station Season 3 pada 2019. Ya, Taeyong memang disebut berbakat dalam menulis lagu, itu sebab namanya sering masuk dalam kredit penulisan lagu-lagu NCT. Namanya yang mengemuka di mata para fans menjadi sebab Taeyong tak bisa lepas dari para Sasaeng yang menguntitnya kemanapun dia pergi, bahkan saat live di media sosial sekalipun. (Adelina).***
Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

jom

Berita Populer

Seputar Kalbar