Sepakat! Pemkab dan Polres Mempawah Kompak Jaga Kondusifitas Jelang Pemilu 2024

3 Maret 2024 09:28 WIB
Ilustrasi
MEMPAWAH, insidepontianak.com - Dengan tema menjaga toleransi dan kerukunan untuk menyongsong pemilu damai, Wakil Bupati Mempawah Muhammad Pagi menghadiri kegiatan Ngopi Toleransi yang diselenggarakan oleh Polres Mempawah di Cafe K- Tamb Mempawah Hilir, Kamis (23/2/2023). Wakil Bupati Mempawah Muhammad Pagi mengapresiasi kegiatan yang tentu saja menurutnya sangat bermanfaat dalam upaya menjaga kondusifitas dan stabilitas memasuki tahun politik 2024. Wabup berharap semua pihak dapat terus bersama menciptakan suasana yang kondusif dan aman bagi masyarakat yang ada di Kabupaten Mempawah, serta komunikasi seluruh umat beragama yang telah terbangun dapat terjaga dengan sinergitas semua pihak. "Tentunya tugas kita bersama untuk menjaga kondusifitas dan ketentraman yang telah tercipta di Kabupaten Mempawah," tegasnya. Wabup menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Mempawah terus berkomitmen untuk meningkatkan kerukunan umat beragama serta terus berkomunikasi terhadap seluruh elemen untuk dapat menjaga kekompakan dan kebersamaan seluruh masyarakat Kabupaten Mempawah. Tak lupa ia juga mengajak masyarakat untuk menciptakan rasa kebersamaan dan kekeluargaan dalam menghadapi tantangan dan permasalahan serta bermusyawarah dalam menghadapai berbagai permasalahan dan bersama - sama berpartisipasi mewujudkan Kabupaten Mempawah yang aman dan tentram bagi semua. "Terimakasih atas dukungan dan kerjasama seluruh elemen dalam menciptakan kondusifitas dan stabilitas di Kabupaten Mempawah," urainya. Sementara itu Kapolres Mempawah AKBP Fauzan Sukmawansyah mengatakan menjelang pemilu tentunya penuh dengan berbagai tantangan dan banyak hal yang perlu diperhatikan dalam menghadapi toleransi dalam beragama, selain itu kegiatan untuk meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan masyarakat yang ada di Kabupaten Mempawah. Kegiatan ini juga merupakan upaya saling bertukar informasi dan pikiran bersama masyarakat di tengah kondisi perpolitikan yang semakin meningkat, serta upaya meningkatkan kualitas literasi di tengah banjir hoax yang beredar di berbagai lini masa. Menurutnya, isu - isu provokatif yang tentunya sangat mempengaruhi kondusifitas di tengah masyarakat harusnya dapat dijaga bersama. Dengan literasi dan edukasi untuk dapat mengantisipasi beredarnya hoax yang sengaja diproduksi segelintir orang yang ingin mengadu domba serta memecah belah persatuan dan kerukunan umat beragama yang ada di Kabupaten Mempawah. Hadir dalam kesempatan tersebut Ketua FKUB Iis Iskandar, Ketua KPU Kabupaten Mempawah Agus Susanto, Ketua Panwaslu Kabupaten Mempawah Amirudin dan tamu undangan lainnya.*** (rls)
Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar