Keluhan Bupati Paolus Hadi Terkait Rekrumen PPPK, Dewan RI Lasarus Akan Pertanyakan Beban Pembiayaan PPPK ke Pemerintah Pusat

3 Maret 2024 09:28 WIB
Ilustrasi
SANGGAU, insidepontianak.com - Bupati Sanggau, Paolus Hadi menyampaikan bahwa pemerintah daerah menyambut baik kuota Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) yang diberikan kepada Sanggau. Namun, disisi lain, Bupati Paolus Hadi mengakui cukup terbebani dengan anggaran perekrutan P3K ini yang dibebankan kepada Pemerintah Daerah. Keluhan tersebut disampaikan Bupati Paolus Hadi dihadapan Ketua Komisi V DPR RI, Lasarus saat menghadiri konferensi Kerja IV PGRI Kalbar yang diselenggarakan di Sanggau belum lama ini. Menanggapi keluhan Bupati Sanggau itu, Ketua Komisi V DPR RI, Lasarus menjelaskan bahwa pihaknya di DPR RI akan menindaklanjuti keluhan Bupati Paolus Hadi dan memperjelas persoalan perekrutan P3K ini ke Pemerintah Pusat. "Tadi pak Bupati menyampaikan bahwa seluruh pembiayaan itu akan dibebankan kepada Kabupaten/Kota sementara kekuatan APBD tidak mendukung untuk itu. Keluhan ini akan kita tindaklanjutilah. Kita akan perjelas nanti ke Pemerintah terkait beban pembiayaan P3K ini seperti apa," kata Lasarus belum lama ini. Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat itu mengaku belum bisa memberikan penjelasan terkait keluhan Bupati Paolus Hadi tersebut. Namun, pihaknya akan segera menyampaikan persoalan ini kepada Pemerintah Pusat. "Secepatnya kami akan sampaikan ini ke Pemerintah seperti apa solusi terkait pembiayaan yang dibebankan ke Pemda bahwa dengan tenaga yang begitu banyak Kabupaten/Kota tidak mampu menanggung sendiri terkait dengan pembiayaan P3K itu," pungkasnya. (Candra)
Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar