Kalungkan Sabuk, Petinju Dunia Daud Yordan Datang ke KPU Kalbar Mendaftar Calon DPD RI

29 Desember 2022 12:11 WIB
Ilustrasi

PONTIANAK, insidepontianak.com – Sang petarung petinju dunia Daud Yordan mendaftarkan diri ke KPU Kalbar menjadi bakal calon peserta DPD RI perwakilan Kalbar, Rabu (28/12/2022).

Daud Yordan datang ke KPU Kalbar mengenakan kemeja putih dan mengalungkan sabuk serta sarung tinju putih, sebagai simbol sang petarung yang siap berlaga di panggung politik pemilihan DPD RI pada Pemilu 2024.

Juara WBC Asian Silver itu tampak penuh percaya diri saat hadir mendaftarkan diri di KPU Kalbar. Daud Yordan datang dmendaftar sebagai calon DPD RI ditemani sang asisten.

Baca Juga: Sudah Tayang, Film Puss In The Boots: The Last Wish, Film Genre Ringan Rekomendasi Untuk Liburan Akhir Tahun

Daud Yordan memasttikan segala persyaratan yang dibutuhkan menjadi calon peserta DPD RI sudah ia penuhi.

"Sejauh ini saya memenuhi syarat, segala persyaratan yang ada. Tidak ada kendala dan d verifikasi KPU Provinsi dan tidak ditemukan gagal persyaratan," katanya, Kamis (28/12/2022).

Menurutnya, keputusan maju dikancah politik secabagai peserta calon DPD RI, tak lepas dari dukungan tokoh nasional dan masyarakat.

Baca Juga: Drakor yang Tayang Bulan Desember Siap Temani Liburan Akhir Tahun di Rumah: Season 2 hingga Comeback Song Hye

Ia pun optimis bisa terpilih dengan nama besar yang sudah dikenal oleh masyarakat Kalbar bahan Indonesia.

"Saya salah satu olahrgawan yang dapat diterima semua kalangan, sehingga DPD ini menjadi pilihan yang tepat," ujarnya.

Selain itu, bapak dua anak ini mengaku tidak puas hanya mengharumkan nama daerah maupun negara indonesia melalui prestasi tinjunya.

Baca Juga: Sepanjang 2022, Kejari Pontianak Bongkar 10 Kasus Korupsi, Ini Deretannya

Ia berharap, dapat terus mengabdi, khususnya untuk masyarakat Kalbar, dengan memilih panggung politik.

Sehingga, melalui jalur politik segala persoalan dan harapan masyarakat dapat ia suarakan di kancah politik nantinya.

"Harapan saya majunya saya ini dapat didukung seluruh masyarakat, khususnya Kalimantan Barat. Karena saya bercita-cita mengabdikan diri ke masyarakat melalui jalur politik, panggung politik," tutup Daud Yordan.***

Tags :

Leave a comment