Polres Kubu Raya Pastikan Tak Ada Korban dalam Insiden Pohon Tumbang di Rasau Jaya

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi

KUBU RAYA, insidepontianak.com - Polres Kubu Raya memastikan, insiden pohon besar yang tumbang menimpa jaringan kabel listrik terjadi di Dusun Rasau Kapuas, Kecamatan Rasau Jaya, Jumat (7/4/2023) tidak menimbulkan korban jiwa.

Diberitakan sebelumnya, insiden pohon tumbang diterjang angin kencang disertai hujan terjadi saat masyarakat pulang melaksanakan salat Jumat.

"Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini," kata Kasubsi Penamas Polres Kubu Raya, Aipda Ade, Jumat (7/4/2023).

Ade mengatakan, pascakejadian ini, Kapolsek Rasau Jaya bersama petugas gabungan telah melakukan pembersihan sisa pohon tumbang yang menutupi jalan dan jaringan kabel listrik.

"Kami dari Polres Kubu Raya berterima kasih kepada masyarakat yang turut membantu membersihkan area sekitar dan menjaga keamanan saat petugas melakukan pembersihan," terangnya.

Sementara itu, pihak  PLN sudah turun ke lapangan untuk melakukan perbaikan jaringan listrik yang terdampak insiden tersebut. (Andi)


Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar