Bupati Fransiskus Segera Berkantor di Gedung Pelayanan Satu Atap

12 Januari 2026 17:10 WIB
Caption: Gedung Pelayanan Satu Atap Pemda Kapuas Hulu (insidepontianak/Teofilusianto Timotius).

KAPUAS HULU, insidepontianak.com - Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan memastikan pembangunan Gedung Pelayanan Satu Atap Pemda Kapuas Hulu selesai dibangun. 

Secara fisik salah satu gedung kebanggaan masyarakat Kapuas Hulu tersebut sudah berdiri mega yang juga sebagai Kantor Bupati Kapuas Hulu yang baru dengan menelan anggaran kurang lebih Rp174 miliar. 

"Kalau tidak ada halangan dalam waktu dekat kami akan berkantor di gedung yang baru," kata Fransiskus Diaan, di Putussibau, Senin (12/01/2026). 

Fransiskus menjelaskan ada beberapa organisasi perangkat daerah yang akan juga berkantor di gedung tersebut dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. 

Dia berharap dengan adanya bangunan gedung yang baru tersebut dapat menjadi motivasi seluruh ASN dalam meningkatkan kinerja terutama dalam hal pelayanan publik. 

"Tentu gedung itu menjadi salah satu ikon Kapuas Hulu, menjadi motivasi dan semangat baru untuk roda pemerintahan yang semakin lebih baik," harapnya. 

Untuk diketahui, pembangunan Gedung Pelayanan Satu Atap (Kantor Bupati Kapuas Hulu) yang berada di Jln Antasari Kota Putussibau mulai di bangun Tahun 2022 dengan total anggaran hingga Tahun 2025 mencapai kurang lebih Rp174 miliar. 

Adapun dengan rincian anggaran yang bersumber dari APBD Kapuas Hulu, yakni Tahun 2022 Rp50 miliar, Tahun 2023 sebesar Rp50 miliar, Tahun 2024 sebesar Rp34 miliar, dan Tahun 2025, sebesar Rp40 miliar. 

Gedung Pelayanan Satu Atap Pemda Kapuas Hulu tersebut pengganti Kantor Bupati Kapuas Hulu sebelumnya yang sudah tidak layak digunakan karena kondisi bangunan yang sudah tua dan nyaris roboh, sebab Kantor Bupati Kapuas Hulu sebelumnya di bangun Tahun 1979.(*) 

 


Penulis : Teofilusianto Timotius
Editor : -

Leave a comment

ok

Berita Populer

Seputar Kalbar