Bupati Kayong Utara Harap Masyarakat Manfaatkan Pekarangan Bercocok Tanam
KAYONG UTARA, insidepontianak.com - Bupati Kayong Utara Citra Duani harap masyarakat memanfaatkan pekararangan rumah untuk bercocok tanam.
Gerakan bercocok tanam penting digalakkan. Supaya setiap rumah tangga punya ketahanan pangan. Apalsgi Kayong Utara memiliki tanah yang subur. Harus dimanfaatkan untuk perekonomian.
Pesan ini disampaikan Bupati Citra, saat mengikuti panen perdana tanaman holtikultura, di Desa Penjalaan, Kecamatan Simpang Hilir, Sabtu (8/4/2023).
Panen perdana tanaman holtikultura itu merupakan hasil dari inisiasi kelompok tani ibu-ibu yang telah memanfaatkan pekarangan rumah. Hasilnya, sangat membantu perekonomian keluarga mereka.
"Buah timun yang telah kita panen ini murupakan hasil tanaman ibu-ibu yang memanfaatkan perkarangan rumahnya. Sehingga hasil ini secara tidak langsung akan berdampak baik untuk meningkatkan perekononian keluarga," kata Bupati Citra.
Ia berharap, gerakan menanam di pekarangan rumah diikuti seluruh masyarakat. Supaya, lahan yang kosong bermanfaat untuk kegiatan perekonomian.
Selain itu, Bupati Citra juga mendorog warga Desa Penjalaan mengembangkan tanaman kopi. Sebab lahan pertanian di desa ini cukup luas. Cocok ditanami berbagai jenis kopi.
"Kita juga akan mengembangkan pertanian kopi di sini dan kita juga telah memberikan bantuan berupa alat penjemur kopi untuk petani kopi Desa Penjalaan," tutur Bupati Citra.***
Penulis : admin
Editor :
Penulis : admin
Editor :
Tags :
Berita Populer
Seputar Kalbar
5
Leave a comment